Tumbuhkan Peluang Usaha Baru

- Senin, 11 Februari 2019 | 13:21 WIB

TANJUNG REDEB - Lombaan burung berkicau yang dilaksanakan Ronggolawe Nusantara DPW Kaltim 3, secara resmi dibuka Bupati Berau Muharram, Minggu (10/2). Pembukaan ditandai dengan mengantangkan burung yang akan dilombakan.

Perlombaan ini dihadiri ratusan kicau mania dari beberapa daerah, seperti Wahau, Sangata, Bontang dan Berau. Ada beberapa kategori yang dilombakan panitia dengan jenis burung yang berbeda-beda.

Pada kesempatan tersebut, Muharram menyampaikan apresiasi kepada seluruh pecinta burung yang hadir. Ia mengatakan, perlombaan seperti ini secara tidak langsung mendorong dalam menjaga kelestarian jenis-jenis burung sehingga terhindar dari kepunahan.

Selain itu, perlombaan ini juga menjadi ajang silaturahmi antarpencinta burung. Saling memberikan pembelajaran dalam menjaga dan merawat burungnya. Kegiatan ini juga merupakan salah satu event budaya yang tetap dipertahankan hingga saat ini. “Saya sangat apresiasi kegiatan ini,” kata Muharram.

Melalui ajang ini juga membantu pemerintah daerah dalam mengurangi pengangguran. Mengingat banyak sektor yang bisa dihidupi. Seperti perdagangan pakan burung ataupun kandang serta obat-obatannya. Ini menjadi peluang usaha baru yang bisa dimanfaatkan dengan adanya event seperti ini.

“Kalau dilihat-lihat sangat banyak pencinta burung ini. Tentu usaha yang bergerak di bidang ini terus berkembang. Ini yang kita inginkan dengan membuka lapangan pekerjaan yang dapat mengurangi angka pengangguran,” terangnya.

Ia juga berpesan kepada seluruh peserta agar mengikuti kegiatan ini dengan baik. Menang atau kalah adalah hal biasa. Namun hubungan baik tetap harus dijaga antarpeserta. Sehingga diharapkan event-event selanjutnya dapat diikuti lebih banyak peserta lagi.

“Selalu jaga kekompakan sesama pecinta burung. Karena kegiatan ini sangat positif. Diharapkan bisa menjadi salah satu alat pemersatu bangsa. Sehingga harus dipertahankan terus,” pungkasnya. (hms5/har)

 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Taufik Kejar Optimalisasi Tapping Box

Kamis, 25 April 2024 | 17:12 WIB

Najib: Jangan Sampai Ada Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 12:07 WIB

Kian Menjamur, Dukung Penertiban Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 12:05 WIB

Fraksi Beberkan Catatan atas LKPJ Wali Kota 2023

Kamis, 25 April 2024 | 12:04 WIB

Masuk Pelaku UMKM, Minta Pemkot Benahi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 11:42 WIB

Taufik: PTMB Bisa Manfaatkan Sumur Bor Rakyat

Kamis, 25 April 2024 | 11:41 WIB

Dorong PTMB Tambah Layanan, Kejar RPJMD Wali Kota

Kamis, 25 April 2024 | 11:39 WIB

Perjuangkan Bankeu untuk Kota Minyak

Kamis, 25 April 2024 | 11:38 WIB

Ingatkan Warga Jaga Kondusifitas Kota

Kamis, 25 April 2024 | 11:37 WIB

DPRD Tagih Proses Pengamanan Aset

Kamis, 25 April 2024 | 11:34 WIB

Komisi II Soroti Aset Pemkot dengan Status BOT

Kamis, 25 April 2024 | 11:32 WIB

Piutang PBB Capai Rp 321 Miliar

Kamis, 25 April 2024 | 11:30 WIB

Daftar Tunggu SR Meningkat, Total 13 Ribu

Kamis, 25 April 2024 | 11:26 WIB

Pantau Layanan Air Bersih, Komisi II Kunjungi PTMB

Kamis, 25 April 2024 | 11:25 WIB

Bantuan Hukum Bagi Warga, Biaya dari APBD

Kamis, 25 April 2024 | 11:19 WIB

Marak Kebakaran, Segera Bentuk OPD Pemadam

Kamis, 25 April 2024 | 11:17 WIB

Anak Belum Berkeadilan, Rampungkan Raperda KLA

Kamis, 25 April 2024 | 11:10 WIB
X