Gurih-Gurih Asem Ala Grand Parama Hotel

- Senin, 18 Februari 2019 | 13:22 WIB

SELAIN menawarkan fasilitas kamar dengan standar Internasional, tiga tempat ruangan meeting dengan kapasitas tertentu, ruang fitness dan Sayana Lounge untuk bersantai, Grand Parama Hotel juga selalu update dan selalu mencoba menghadirkan ragam menu masakan dari penjuru nusantara. Ada beberapa menu andalan yang bisa anda cicipi saat berkunjung ke Grand Parama Hotel. Salah satunya adalah Sup Iga Garang Asem.

GARANG! Suatu ungkapan cita rasa pedas di dalam sup ini membuat lidah selalu ingin bergoyang. Kelezatannya tentu sudah tidak diragukan lagi dan pastinya bakal ketagihan Lezat itulah kata yang cocok untuk hidangan Sup Iga Garang Asem.

"Makanan yang berasal dari Jawa Tengah ini, diproses dengan tiga campuran asam yang diambil langsung dari sari asam jawa, jeruk nipis dan juga irisan belimbing wuluh yang dipadukan dengan cabai utuh yang direbus langsung dengan beberapa potong daging.” ujar Kepala Chef Grand Parama Hotel, Dede Ramlan.

Sudah terbayang kan bagaimana perpaduan rasa asam, gurih dan pedas yang tercipta dari makanan ini? Dalam pengolahan sup, daging sapi bagian iga yang kami pilih merupakan iga sapi yang berkualitas, tentunya juga diolah oleh tangan-tangan professional di bidangnya.

“Kami mengolah sup ini dengan cara khusus, agar kandungan gizi yang ada pada daging itu sendiri tidak hilang. Makanan yang kami sajikan di restoran kami merupakan makanan yang sudah teruji dan halal. Kami juga sudah mengantongi sertifikasi halal dan kelayakan makanan dari Dinas Kesehatan Berau,” sebut Chef yang berasal dari Bandung, Jawa Barat ini.

Lalu kabar gembira lainnya. Grand Parama Hotel saat ini telah melakukan kerja sama pengantaran makanan secara online. Yup, siapapun bisa dengan mudah memesan makanan di Grabd Parama Hotel dengan smartphone pribadi melalui aplikasi android Oke-Jack.

Caranya, tentunya pengguna smartphone harus mengunduh dan instal lebih dulu aplikasi Oke-Jack. Setelah itu, buka aplikasinya dan pilih ragam makanan Grand Parama Hotel di menu OKE FOOD yang tertera di laman Oke-Jack. Kemudahan order juga diberikan layanan Oke-Jack. Yaitu dengan menghubungi via aplikasi Whats-App di nomor 085316787777 atau 081346528433.

Tak lupa, Grand Parama Hotel juga menyediakan layanan langsung dengan mendatangi hotel ini. Santai bercengkerama bersama teman, kerabat maupun keluarga tentunya lebih pas dan nyaman di Sayana Lounge. Untuk keterangan lebih lanjut, hubungi 0554-2021333 dan 08115402301. (ist/s/ihk/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Ekonomi Bulungan Tumbuh 4,60 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 | 13:30 WIB

2024 Konsumsi Minyak Sawit Diprediksi Meningkat

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:21 WIB
X