Keluar-Masuk RS, Ramadhan Berpulang

- Kamis, 7 Maret 2019 | 14:27 WIB

Awan gelap menyelimuti Kota Tanjung Redeb, kemarin (6/3). Langit pun turut menurunkan rintik-rintiknya seakan ikut bersedih dengan meninggalnya Ramadhan, Balita penderita Hidrosefalus.

 

MAULID HIDAYAT, Tanjung Redeb

 

BENDERA hijau yang terpasang di depan rumah duka di Jalan Prapatan RT 07, Bujangga, Kecamatan Tanjung Redeb pada Rabu (6/3). Lantunan surah yasin juga bersahutan menggema mengisi setiap ruang kosong di rumah milik Astuti (36), yang merupakan Ibunda Ramadhan. Meski diselimuti rasa sedih, Astuti tampak tetap tegar dan tabah menyalami satu persatu pelayat yang datang. 

 

Menggunakan jilbab warna hitam dan gamis warna biru muda bercorak putih dengan genggaman surah yasin di tangannya, sesekali Astuti bercerita terkait penyakit yang diderita anak bungsunya itu. Ia mengatakan, penyakit Ramadhan telah terdeteksi oleh dokter sejak masih dalam kandungan. Sehingga ia melahirkan Ramadhan dengan cara caesar.

“Pas dicek, terlihat kalau anak saya ada masalah di kepalanya, saya waktu itu cuma bisa berdoa yang terbaik buat dia, dan saya melahirkan secara caesar,” ungkapnya kepada media ini yang mewawancarainya.

 

Ramadhan yang lahir pada 23 Mei 2018, sudah harus merasakan perawatan dokter di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Abdul Rivai sejak dilahirkan, anak terakhir dari 3 bersaudara itu pun keluar-masuk rumah sakit dengan penyakit yang dideritanya itu.

 

Ayah Ramadhan, Badrin juga wafat lebih dulu pada 2018 saat Ramadhan masih dalam kandungan, karena sang ayah sakit. Kini Astuti pun kehilangan anaknya yang dibesarkannya seorang diri.

 

“Ramadhan saat ini berusia 9 Bulan, dan belum pernah sekalipun melihat ayahnya, dia sudah tenang di Surga bersama kakaknya yang meninggal pada 2017,” tuturnya.

 

Halaman:

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X