Kejar Tiket Pra-PON

- Selasa, 23 Juli 2019 | 14:15 WIB

TANJUNG REDEB – Fisik masih jadi kendala, atlet cabang olahraga (cabor) Muay Thai terus digeber saat malam hari. Hal itu disampaikan Pelatih Muay Thai Indonesia (MI) Berau, Rizal Fahlevi, kemarin (22/7).

Diutarakannya, latihan itu dilakukan untuk memastikan atlet siap mengikuti Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) 2019, yang juga merupakan Kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Pra-PON) pada bulan Agustus, di Kota Samarinda.

“Kalau teknik, power, dan speed saya tidak ragu lagi ke atlet. Karena saya sudah sangat percaya mereka sudah cukup menguasai. Makanya persiapan ini lebih ke fisik aja, karena saya menilai memang masih kurang,” ujarnya.

Walau demikian diakuinya juga, hingga saat ini dirinya belum mengetahui berapa atlet yang akan diikutsertakan dalam event itu, karena dirinya masih mau melihat kemampuan masing-masing atlet.

“Sementara kita masih seleksi juga, baik itu dari berat badan, juga harus pas umur di cadet junior dan senior. Jadi kami harus lebih selektif dalam menentukan atlet terbaik mana yang akan kami tampilkan di Kejurprov itu,” tegasnya.

Kendati demikian, ia hanya berharap seluruh benar-benar siap, sebab pihaknya berencana mengirim atlet sebanyak-banyaknya, sehingga peluang meraih medali semakin besar.

“Untuk target, paling tidak lolos ke Pra PON. Tapi saya belum bisa berbicara banyak, karena bakal ada lawan-lawan baru di event itu. Insyallah tetap optimistis,” pungkasnya. (mar/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X