PROKAL.CO,
TANJUNG REDEB - Secara resmi, tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Berau 2020 memang belum dimulai. Namun nama-nama bakal calon yang diprediksi bakal memanaskan bursa sebagai calon bupati dan wakil bupati Berau, sudah banyak mengemuka.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Berau Taufik Waligar pun turut mencermati nama-nama figur yang telah bermunculan. Bahkan secara tidak sengaja, dirinya berjumpa dengan Taupan Madjid, salah satu figur yang digadang bakal maju pada Pilkada Berau 2020, di salah satu kafe yang ada di Jalan Pulau Derawan, Tanjung Redeb, Minggu (1/9) malam. Dari pertemuan yang tidak direncanakan tersebut, melahirkan diskusi politik yang bisa saja menjadi sinyal terjalinnya kebersamaan hingga 2020 mendatang.
“Sangat wajar ketika kami berjumpa dan berdiskusi. Dengan harapan, agar (bakal) calon bupati ini bisa mempunyai visi dan misi yang baik untuk pembangunan Berau,” katanya kepada Berau Post, Senin (2/9).
Dikatakannya, banyak hal yang didiskusikan. Sebab, Gerindra diutarakannya, ingin mencari calon pemimpin yang mengerti dan memahami masalah kearifan lokal. Sebab kearifan lokal yang dimaksudnya, bukan sekadar menyangkut kebudayaan, tapi bagaimana bisa menumbuhkembangkan perekonomian dengan pengusaha-pengusaha lokal sebagai penggerak utamanya. Sehingga tingkat kesejahteraan masyarakat bisa tumbuh lebih merata.
“Karena untuk mengukur keberhasilan pembangunan, bisa dilihat dari pertumbuhan ekonomi. Tentu itu harus didorong pertumbuhan infrastruktur yang baik pula,” terang Taufik.
Partai pimpinan Prabowo Subianto tersebut, lanjut dia, juga ingin mencari calon pemimpin yang loyal terhadap daerahnya, punya gagas, wawasan, serta relasi yang luas. Harus tahu dan paham kondisi dan potensi daerahnya. “Karena kita ini mencari pemimpin untuk kita,” katanya.