Pengelola Perpustakaan Harus Berinovasi

- Jumat, 6 September 2019 | 17:41 WIB

TANJUNG REDEB - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK), yang juga Duta Perpustakaan Sekolah Kabupaten Berau, Sri Juniarsih Muharram menghadiri Perpusnas Expo 2019 di Plaza Perpustakaan Nasional, di Jakarta. 

Bersama Pengelola Bidang Layanan Pembaca Perpustakaan SMA Negeri 5 Berau, Nurul Liyani, Sri Juniarsih diundang Kepala Perpustakaan Nasional pada acara yang juga dirangkai dengan peluncuran prangko baru Indonesia dan Album Literasi.

Gelaran Perpusnas Expo 2019 menjadi ajang pameran perpustakaan dari berbagai daerah, dan dirangkai dengan berbagai kegiatan yang dikemas Perpustakaan Nasional hingga 22 September mendatang.

Dalam kesempatan ini, Sri Juniarsih menyampaikan bahwa banyak informasi yang diterima dalam rangka pengembangan dan peningkatan layanan perpustakaan. Termasuk pelaksanaan program peningkatan minat baca masyarakat yang memang harus ditanamkan sejak dini kepada generasi muda. 

“Melalui kegiatan ini diharapkan akan memberikan semangat bagi daerah. Khususnya pengelola perpustakaan, termasuk perpustakaan sekolah untuk terus berinovasi dan berkreativitas. Sehingga perpustakaan semakin diminati generasi muda,” jelasnya. 

Di Kabupaten Berau, pengembangan perpustakaan terus dilakukan. Tidak hanya di tingkat kabupaten, namun hingga ke kelurahan dan kampung. Perpustakaan sekolah juga terus berkembang dan mampu bersaing dengan perpustakaan daerah lain. Bahkan dalam tiga tahun berturut turut, perpustakaan sekolah dari Kabupaten Berau menjadi yang terbaik di tingkat Provinsi Kaltim. Bahkan menunjukkan prestasi terbaik di tingkat nasional. Tahun ini, Perpustakaan SMA 5 Berau meraih juara tiga lomba perpustakaan tingkat nasional.

Dia menambahkan, saat ini kemajuan perpustakaan sudah menerapkan teknologi informasi. Di antaranya memudahkan masyarakat untuk mengakses perpustakaan secara online melalui aplikasi Ipusnas. Penerapan teknologi ini tentu menjadi inspirasi untuk terus mengembangkan perpustakaan di setiap tingkatan.

“Saat ini perpustakaan sudah mulai masuk ke ranah digital. Kita bisa mendowload aplikasiIpusnas melalui Playstore atau App Store,” jelasnya.

Selain menghadiri Perpusnas Expo, Sri Juniarsih Selaku Duta Perpustakaan Sekolah bersama Pemangku Adat Kesultanan Gunung Tabur, Adji Bahroel Hadie dan pengelola perpustakaan SMA 5 Berau, diundang pada Gemilang Perpustakaan Nasional malam penganugerahan Anugrah Jasadarma pustalika yang digelar di The Ballroom Jakarta Theater, malam tadi. (Hms4)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bupati Berau Pastikan Pembangunan UKM Center

Sabtu, 20 April 2024 | 10:00 WIB

Pemkab Berau Dukung Program Merdeka Belajar

Sabtu, 20 April 2024 | 09:15 WIB

Wabup Berau Minta Kampung Perbanyak Event UMKM

Jumat, 19 April 2024 | 12:54 WIB

Dermaga Pulau Derawan Layani Kargo dan Wisatawan

Jumat, 19 April 2024 | 12:47 WIB

Sekkab Minta ASN Pemkab Kukar Fokus Bekerja

Jumat, 19 April 2024 | 10:15 WIB
X