PT Berau Coal Gelar Pasar Sembako Murah

- Rabu, 4 Desember 2019 | 13:42 WIB

TANJUNG REDEB- PT Berau Coal melalui Program Pengembangan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) menggelar pasar sembako murah di Jalan Tarap, Tanjung Redeb, pukul 09.00 Wita, Selasa (3/12).

Masyarakat cukup antusias mengikuti acara tersebut. Salah seorang warga Ana Rohana menuturkan, kegiatan ini sangat positif karena membantu warga yang kurang mampu untuk membeli kebutuhan sembako karena harganya yang menjangkau masyarakat ekonomi kelas bawah.

“Sangat senang. Semoga apa yang dilakukan oleh PT Berau Coal membawa berkah,” katanya di temui usai berbelanja.

Ia juga menuturkan, dengan keberadaan PT Berau Coal cukup banyak membantu warga yang kurang mampu. “Saya ucapkan terima kasih kepada PT Berau Coal. Mereka selalu membantu masyarakat yang membutuhkan,” ucapnya.

Sementara itu, Lurah Sei Bedungun, Yudi Sasmita mengaku bersyukur dengan adanya sembako murah. Diutarakannya, kegiatan yang digelar oleh manajemen PT Berau Coal tentu dapat membantu warga yang membutuhkan.

“Pastinya sangat terbantu. Banyak warga saya yang datang ke sini tadi,” ujarnya.

Ia berharap kegiatan seperti ini bisa konsisten dilaksanakan oleh PT Berau Coal. “Harapan saya, semoga bisa terus dilaksanakan dan berkelanjutan,” ungkapnya.

Sementara, VP Operational Support And Relations Director PT Berau Coal, Gatot Budi Kuncahyo menuturkan, pasar sembako murah merupakan Program PPM dengan target masyarakat.

“Program ini kami harapkan memberi manfaat kepada masyarakat. Kami juga ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang mendukung operasional PT Berau Coal,” ujarnya.

Program ini juga sambungnya akan terus dilaksanakan. Selain di Kelurahan Sei Bedungun, manajemen PT Berau Coal juga berencana akan melaksanakan kembali pasar sembako murah di lokasi lainnya yakni Bedungun dan Tegal Sari.

“Hari ini (kemarin, Red) di Bujangga. Kemudian menyusul di Bedungun dan juga Tegal Sari,” ungkapnya.

Kegiatan ini juga dihadiri perwakilan Polres Berau dan Kodim 0902/Trd, sekaligus untuk membantu membagikan 600 paket sembako murah dari PT Berau Coal untuk warga. (*/hmd/***/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Transaksi SPKLU Naik Lima Kali Lipat

Jumat, 19 April 2024 | 10:45 WIB

Pusat Data Tingkatkan Permintaan Kawasan Industri

Jumat, 19 April 2024 | 09:55 WIB

Suzuki Indonesia Recall 448 Unit Jimny 3-Door

Jumat, 19 April 2024 | 08:49 WIB

Libur Idulfitri Dongkrak Kinerja Kafe-Restoran

Kamis, 18 April 2024 | 10:30 WIB

Harga CPO Naik Ikut Mengerek Sawit

Kamis, 18 April 2024 | 07:55 WIB

Anggaran Subsidi BBM Terancam Bengkak

Selasa, 16 April 2024 | 18:30 WIB

Pasokan Gas Melon Ditambah 14,4 Juta Tabung

Selasa, 16 April 2024 | 17:25 WIB

Harga Emas Melonjak

Selasa, 16 April 2024 | 16:25 WIB
X