Perempuan Berdaya, Indonesia Maju

- Selasa, 24 Desember 2019 | 10:48 WIB

TANJUNG REDEB – Peringatan Hari Ibu ke-91 di Kabupaten Berau berlangsung dengan lancar dan sukses. Puncaknya digelar dengan kegiatan syukuran bersama dengan seluruh organisasi wanita yang ada di Kabupaten Berau, di Balai Mufakat, Senin (23/12).

Dalam peringatan Hari Ibu tersebut, banyak kegiatan yang digelar. Mulai dari perlombaan kreasi makanan hingga olahraga dan bakti sosial di Lapas Klas IIb Tanjung Redeb. Dalam peringatan ini, juga dirangkai dengan pembagian bunga kepada para pedagang yang ada di Pasar Sangam Adji Dilayas.

Seluruh rangkaian kegiatan ini merupakan hasil kerja sama antara Dinas Pemberdayaan Perempuan Keluarga Berencana Pengendalian Penduduk dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Berau dan TP PKK Berau, serta Dharma Wanita Persatuan.

Kepala DPPKBP3A Berau Rohaini menyampaikan, kegiatan yang dilaksanakan yaitu jalan santai, senam, pemberian paket sembako kepada petugas kebersihan, serta menggelar berbagai perlombaan. “Hingga puncak peringatan ini, semuanya berjalan dengan lancar dan aman,” katanya.

Sementara Ketua TP PKK Berau Sri Juniarsih Muharram mengatakan, peringatan Hari Ibu ini merupakan bagian penting dalam memajukan pembangunan di daerah. Sesuai dengan tema dalam peringatan kali ini ‘Perempuan Berdaya, Indonesia Maju’. Diharapkan melalui peringatan ini bisa memberikan perhatian, pengakuan, dan pentingnya eksistensi perempuan di berbagai sektor kehidupan saat ini. “Perempuan menjadi bagian dalam motor penggerak serta agen perubahan. Sehingga perempuan perlu diberdayakan serta menjadi bagian dalam peningkatan pertumbuhan perekonomian bangsa,” ujarnya.

Ia menegaskan, bahwa perempuan masa kini memiliki akses dan kesempatan yang sama dengan laki-laki. Berbagai bidang mulai dari ekonomi, pendidikan dan politik telah diisi oleh kaum perempuan, bahkan menduduki posisi yang sangat strategis. “Mari kita sebagai kaum perempuan untuk terus memberdayakan diri,” ajaknya.

Bupati Muharram menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Melalui peringatan ini menjadi momentum dalam peningkatan peran wanita. Karena kemajuan sebuah negara sangat bergantung dengan wanitanya. “Selamat Hari Ibu, semoga para ibu di Kabupaten Berau semakin sehat dan dapat memberikan kontribusi positif dalam keluarganya masing-masing,” pungkasnya.

 

Peringatan ditutup dengan pemberian hadiah kepada para pemenang lomba. Dan dilanjutkan dengan pemotongan puncak rasul oleh Bupati Muharram dan diserahkan kepada Ketua TP PKK, Sri Juniarsih Muharram. (hms5/udi)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

30 Sekolah SD di PPU Jadi Sampel Survei Kemenkes

Selasa, 23 April 2024 | 15:09 WIB
X