Prioritaskan Jalan Usaha Tani dan Air Bersih

- Jumat, 21 Februari 2020 | 15:30 WIB

SAMBALIUNG – Peningkatan jalan usaha tani hingga keberadaan air bersih masih menjadi persoalan di Kecamatan Sambaliung. Hal ini diungkapkan Camat Sambaliung Nazaruddin saat kegiatan musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan di Gedung Bulutangkis, Kamis (20/2).

Dikatakannya, persoalan di Kecamatan Sambaliung masih cukup banyak disampaikan kepala kampung dan lurah. Namun, dari sekian banyak itu, peningkatan jalan usaha tani dan pelayanan air bersih menurutnya menjadi usulan prioritas.

Keberadaan Alokasi Dana Kampung (ADK) dan Dana Desa yang setiap tahun dikucurkan pemerintah daerah dan pusat, menurutnya memang difungsikan untuk menyelesaikan persoalan di kampung. Hanya saja, untuk menyelesaikan persoalan tersebut, tidak cukup hanya dengan ADK dan Dana Desa.

“Peningkatan jalan usaha tani ini memang sangat diperlukan, mengingat sangat dikeluhkan masyarakat. Masyarakat bisa saja panen, tapi jika hasil panennya tidak bisa dibawa keluar karena jalan rusak, jadi sia-sia,” katanya.

Begitu pun dengan keberadaan air bersih, yang belum dinikmati seluruh masyarakat di Kecamatan Sambaliung. Apalagi masyarakat yang tinggal di kampung dan jauh dari wilayah perkotaan.

“Karena kan saya pernah mendengar salah satu program pak bupati, bahwa masyarakat di Kabupaten Berau harus bisa mendapatkan air bersih,” ujarnya.

Melalui musrenbang tersebut, dirinya pun menginginkan instansi terkait bisa mencarikan solusi atau memenuhi usulan prioritas dari pihaknya di tahun 2021 mendatang. “Ya meski tidak bisa dipenuhi semua, setidaknya satu kampung dipenuhi satu usulan prioritas yang diajukan,” tuturnya. (*/fzl/arp)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

“Kado” untuk Gubernur dan Wagub Mendatang

Sabtu, 20 April 2024 | 14:45 WIB

PKL Tunggu Renovasi Zonasi Lapak Pasar Pandansari

Sabtu, 20 April 2024 | 11:30 WIB

Kapolres PPU dan KPUD Bahas Persiapan Pilkada 2024

Sabtu, 20 April 2024 | 09:46 WIB

Penerimaan Polri Ada Jalur Kompetensi

Jumat, 19 April 2024 | 14:00 WIB

Warga Balikpapan Diimbau Waspada DBD

Jumat, 19 April 2024 | 13:30 WIB
X