Jarang Laksanakan Gotong-Royong

- Senin, 24 Februari 2020 | 14:35 WIB
Siya
Siya

TANJUNG REDEB – Hanya sekali dalam sebulan melaksanakan gotong-royong, Ketua RT 6, Kelurahan Gunung Panjang Siya mengimbau warganya untuk selalu menjaga kebersihan di masing-masing rumah.

Imbauan ini dikatakannya, tak terlepas agar lingkungan di RT 6 selalu bersih dan asri. Apalagi selama ini pihaknya hanya menjadwalkan kegiatan gotong-royong sekali dalam satu bulan atau saat drainase di wilayahnya sudah mulai tersumbat.

“Itu pun setiap gotong-royong biasanya tidak dilakukan oleh seluruh warga. Hanya sebagian saja, karena yang lain memiliki kesibukan sendiri,” keluhnya kepada Berau Post, Minggu (23/2).

Hanya saja, tingginya hujan dengan intensitas tinggi dalam beberapa bulan terakhir, membuat ia dan warganya selalu waspada. Sehingga kegiatan gotong-royong selalu dilakukan di setiap akhir bulan.

Di sisi lain biasanya, Siya mengungkapkan sampah-sampah hasil gotong-royong hanya dikumpulkan pihaknya di lahan kosong. “Soalnya kami tidak memiliki tempat pembuangan sampah sementara,” ucapnya. (*ndy/arp)

 

 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X