Perumda Batiwakkal Salurkan Bantuan Rp 250 Juta

- Jumat, 22 Mei 2020 | 11:38 WIB
BERSAMA LAWAN CORONA: Direktur Perumda Air Minum Batiwakkal Saipul Rahman, menyerahkan CSR berupa uang tunai Rp 250 juta kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Berau, di Kantor BPDB Berau, Rabu (20/5).
BERSAMA LAWAN CORONA: Direktur Perumda Air Minum Batiwakkal Saipul Rahman, menyerahkan CSR berupa uang tunai Rp 250 juta kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Berau, di Kantor BPDB Berau, Rabu (20/5).

TANJUNG REDEB – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Batiwakkal menyerahkan bantuan CSR kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Berau, berupa uang tunai sebesar Rp 250 juta. Bantuan langsung diserahkan oleh Direktur Perumda Air Minum Batiwakkal Saipul Rahman kepada Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Berau, Thamrin, Rabu (20/5) lalu.

Menurut Thamrin, dana yang diberikan Perumda Air Minum Batiwakkal, akan digunakan untuk berbagai keperluan penanganan Covid-19 di Kabupaten Berau. Salah satunya, untuk membantu keluarga pasien Covid-19 yang sedang dirawat di RSUD dr Abdul Rivai Tanjung Redeb, maupun yang dirawat di Rumah Sakit Darurat Covid-19. “Akan kami pergunakan sebaik mungkin, yang jelas untuk penanganan terhadap warga yang terdampak dan juga kebutuhan tim medis,” ujarnya.

Direktur Perumda Air Minum Batiwakkal Saipul Rahman, menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh pelanggan Perumda Air Minum Batiwakkal yang telah membayar iuran air tepat waktu. Sehingga memungkinkan pihaknya untuk bisa berbagi manfaat di tengah kesulitan semua pihak. Hal ini juga sejalan dengan arahan Bupati Berau Muharram, selaku kuasa pemilik modal dan dewan pengawas Perumda.

“Menurut arahan bupati, meskipun saat ini penerimaan Perumda mengalami penurunan cukup signifikan, tetapi berbagi CSR ini tetap kami lakukan untuk meringankan beban masyarakat,” terang Saipul.

Untuk penggunaannya, kata Saipul diserahkannya seluruhnya kepada Gugus Tugas Covid-19. “Tentu apa yang kami salurkan ini belum mampu mencukupi semua kebutuhan, tetapi paling tidak ini bentuk kepedulian dari Perumda Air Minum Batiwakkal bisa membantu untuk bersama menangani Covid-19,” tuturnya.

Disebut Saipul, penurunan yang terjadi signifikan saat ini berkisar 20 persen dari penerimaan sebelum wabah Covid-19 muncul di Bumi Batiwakkal. “Tetapi semoga upaya kami untuk saling berbagi ini menjadi sarana agar wabah ini segera usai,” jelasnya. (mar/sos/udi)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Akhir Maret Arus Mudik dari Pontianak Mulai Naik

Senin, 18 Maret 2024 | 15:00 WIB

Menu ala Timur Tengah di Four Points Balikpapan 

Sabtu, 16 Maret 2024 | 16:10 WIB
X