Pedagang Diminta Tetap Patuh

- Senin, 1 Juni 2020 | 20:23 WIB
MULAI TAK PATUH: Sejumlah pedagang makanan mulai terlihat menyediakan kursi dan meja di tempatnya berjualan. Padahal pemerintah belum memperbolehkan hal itu.
MULAI TAK PATUH: Sejumlah pedagang makanan mulai terlihat menyediakan kursi dan meja di tempatnya berjualan. Padahal pemerintah belum memperbolehkan hal itu.

TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten Berau telah melaksanakan pertemuan untuk membahas penerapan new normal, Jumat (29/5) lalu.

Namun, hingga pembahasan berakhir, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi (Disperindagkop) Berau Wiyati, mengaku masih belum  mendapatkan informasi terkait teknis persiapan new normal untuk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Bumi Batiwakkal.

Untuk itu, seluruh pelaku UMKM seperti halnya rumah makan, cafe, maupun pedagang makanan di pinggir jalan untuk tetap menjalankan instruksi yang telah ditetapkan sebelumnya. Yakni para pedagang tidak diperbolehkan memasang kursi dan meja makan, atau hanya melayani pembelian untuk dibawa pulang.

“Sebenarnya kami tidak menutup ya, cuma memang mereka sampai hari ini tidak dibolehkan untuk memasang kursi dan meja makan untuk makan di tempat,” tegasnya kepada Berau Post, kemarin (31/5).

Namun tidak ditampik Wiyati juga, di lapangan saat ini sejumlah pedagang makanan sudah mulai menyediakan kembali kursi dan meja makan di tempatnya. Walau demikian, pihaknya juga tidak dapat berbuat banyak terkait hal itu.

Dirinya hanya dapat mengingatkan agar para pedagang dapat mematuhi ketentuan yang ada meski secara perlahan kiondisi muali membaik. Itu dilakukan untuk menghindar risiko-risiko penyebaran Covid-19 kembali terjadi.

“Tapi kami pastikan siap menerapkan apapun yang menjadi instruksi tim gugus Covid-19 nantinya,” ujarnya.

Di tempat berbeda, salah satu pedagang makanan di sekitar Taman Sanggam, Waluyo, mengaku kalau dirinya memasang kursi dan meja kembali karena mengikuti pedagang lainnya. Itu juga terpaksa dilakukannya, lantaran dia merasa tanpa adanya kursi dan meja membuat pendapatannya menjadi berkurang.

 “Lagipula pedagang lainnya juga sudah memasang kursi dan meja, ya saya juga ikut sama yang lain,” ujarnya. (*/uga/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Disediakan Duit Rp 800 Juta untuk Tugu PKK Bontang

Selasa, 19 Maret 2024 | 08:15 WIB

Kapolda-Pangdam  Blusukan Salurkan Bansos

Senin, 18 Maret 2024 | 19:42 WIB

Itulah Hakim Progresif

Senin, 18 Maret 2024 | 09:54 WIB
X