Jangan Lengah dengan DBD

- Sabtu, 20 Juni 2020 | 19:59 WIB
WASPADA DBD: Bupati Berau Muharram, mengingatkan agar masyarakat tidak lengah terhadap bahaya DBD meski tengah dihadapkan masa pandemi corona.
WASPADA DBD: Bupati Berau Muharram, mengingatkan agar masyarakat tidak lengah terhadap bahaya DBD meski tengah dihadapkan masa pandemi corona.

DI TENGAH pendemi virus corona atau Covid-19, kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) juga tidak boleh luput dari perhatian. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Berau, tercatat 138 kasus DBD selama periode Januari-Mei 2020.

Salah satu penyebab maraknya kasus DBD, dikatakan Kepala Dinas Kesehatan, Iswahyudi, adalah kelalaian masyarakat dalam memberantas sarang nyamuk di lingkungan masing-masing.

“Sarang nyamuk itu ada di tempat-tempat seperti bak mandi, tempat air minum, kaleng-kaleng bekas, bahkan sampai di dalam sampah-sampah plastik yang ada di rumah. Semua bisa jadi sarang nyamuk, baik itu di dalam atau di luar rumah. Makanya harus peka dan rajin membersihkan, agar nyamuk tidak bersarang di rumah kita," jelas Iswahyudi, kepada Berau Post, Jumat (19/6).

Menurut Iswahyudi, jika dibersihkan sekali dalam seminggu, dapat meminimalisasi terbentuknya sarang nyamuk yang menyebabkan DBD. "Kan siklus pertumbuhan dari telur menjadi nyamuk dewasa itu memerlukan waktu setidaknya 7 hari. Kita harus lakukan tindakan menguras, menutup dan mengubur (3 M), agar jentik-jentik nyamuk ini bisa dibasmi dan rumah aman dari nyamuk," lanjutnya.

Terkait dengan itu, Bupati Berau yang juga Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Muharram, beberapa waktu lalu menyebut bahaya DBD tidak boleh dilupakan di tengah masa pandemi saat ini.

“Di tahun 2020 ini kasus DBD semakin meningkat bersamaan dengan musim penghujan. Meski kita sedang dihadapkan dengan pandemi corona, tapi jangan sampai kita juga lengah dengan bahaya DBD,” katanya.

“Dari data Kementerian Kesehatan, sejak Januari hingga Februari 2020 saja sudah ada 78 jiwa yang melayang karena DBD, dari jumlah yang terjangkit 13.864 orang. Untuk itu, mari bersama-sama kita menjaga kebersihan lingkungan agar tidak terjadi perkembangbiakan nyamuk DBD," pungkas Muharram. (*/mrt/har)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

DPRD Berau Soroti Ketahanan Pangan

Sabtu, 27 April 2024 | 08:57 WIB

Kampus dan Godaan Rangkap Jabatan

Sabtu, 27 April 2024 | 08:44 WIB

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB
X