Kapal Pesiar Bisa Sandar di Maratua

- Selasa, 11 Agustus 2020 | 19:59 WIB
KM Julung-Julung diharapkan bisa turut berlabuh di Pulau Maratua.
KM Julung-Julung diharapkan bisa turut berlabuh di Pulau Maratua.

TANJUNG REDEB- Usai melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Dinas Perhubungan Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) dan Tarakan, beberapa waktu lalu, Ketua Komisi III DPRD Berau Saga, menyebut Berau memiliki peluang bagus atas keberadaan Pelabuhan di Pulau Maratua.

Salah satunya adalah berkaitan dengan konsep yang digagas Dinas Perhubungan Kaltara, agar KM Julung-Julung yang bisa turut berlabuh di Pulau Maratua.

"Pada kunker minggu lalu, kami meninjau langsung kegiatan yang dilakukan pasca new normal di Dermaga atau Pelabuhan Tengkayu I Tarakan. Ada hal menarik yang disampaikan Dinas Perhubungan Tarakan, salah satunya peluang yang baik untuk Berau terkait pelabuhan yang ada di Pulau Maratua. Karena salah satu kapal mereka bisa masuk dan berlabuh di Maratua langsung, ini adalah peluang (mendatangkan wisatawan) untuk Berau," ujarnya, Senin (10/8).

Namun demikian, peluang tersebut harus tetap dikomunikasikan ke Dinas Perhubungan Berau untuk kemudian diusulkan ke Kementerian Perhubungan (Kemenhub). "Dari perbincangan dengan Kemenhub, mereka menyambut baik. Katanya kalau memang dermaga di Maratua layak untuk disandari kapal sejenis kapal pesiar, tidak masalah," ujar Saga.

KM Julung-Julung sendiri merupakan kapal pesiar yang memiliki rute berlayar dari Pantoloan, Toli-Toli, dan Tarakan. Saat menuju Tarakan, ternyata kapal tersebut melintasi laut Maratua.

"Karena dia (KM Julung-Julung) ini melintasi laut Maratua, maka ada gagasan untuk menyinggahkan kapal tersebut di Maratua. Dan hari ini (kemarin, red) Dishub Kaltara melakukan zoom meeting dengan Kemenhub sekaligus membahas gagasan tersebut,” tambahnya.

Saga juga menyebut, Pelabuhan Maratua yang sudah permanen mampu jika disandari sejenis kapal pesiar. Namun untuk memastikan hal tersebut, harus tetap membutuhkan data valid dari Dishub Berau, seperti berapa kedalaman dan jarak antara pelabuhan dari pinggir pantai.

“Ini sudah kita minta ke Dishub Berau agar mereka bisa berkomunikasi dengan Dishub Kaltara,” tutupnya. (adv/mrt/udi)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB

Stadion Batakan Segera Dilengkapi Lapangan Latihan

Selasa, 23 April 2024 | 13:22 WIB

BPKAD Proses Hibah Lahan Perum Bumi Sempaja

Selasa, 23 April 2024 | 10:00 WIB

SIC Bersedia Biayai Waterfront City

Selasa, 23 April 2024 | 08:30 WIB
X