Tetap Latihan dengan Prokes Ketat

- Sabtu, 19 September 2020 | 19:39 WIB
LATIHAN: Sejumlah atlet Cabor Pentaque tetap menjalani latihan bersama dengan menerpakan protokol kesehatan yang ketat.
LATIHAN: Sejumlah atlet Cabor Pentaque tetap menjalani latihan bersama dengan menerpakan protokol kesehatan yang ketat.

TANJUNG REDEB – Cabang Olahraga (Cabor) Pentaque tetap melaksanakan latihan bersama, saat sejumlah Cabor merumahkan atletnya karena kasus positif corona yang cukup tinggi beberapa pekan terakhir.

Ketua Federasi Olahraga Indonesia (FOPI) Berau Barhanuddin, menyebut, banyaknya kasus positif corona baru tidak menjadi penghalang atletnya untuk berlatih bersama. Pasalnya, Cabor Petanque tidak melakukan latihan di dalam ruangan.

Apalagi dalam setiap latihan tidak ada latihan dilakukan bersentuhan langsung dengan atlet. “Meski kami tetap lakukan latihan kami juga selalu patuhi protokol kesehatan (prokes) dan diterapkan kepada para atlet,” ujarnya.

Lanjutnya, meski tahun ini sejumlah event ditunda, namun pihaknya tetap konsisten mempersiapkan atletnya menyongsong kejuaraan provinsi (Kejurprov) tahun depan, khususnya Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2022 mendatang. Terlebih pada Porprov 2018 lalu, sudah menjadi pembuktian bahwa atlet Petanque siap kembali menyumbangkan medali untuk Bumi Batiwakkal.

“Kami siap saja, maka itu atlet harus dipersiapkan sebaik mungkin. Dengan waktu yang tersisa ini, kami rasa cukup untuk memulihkan kebugaran atlet. Yang penting konsisten saja latihannya,” jelasnya.

Sejauh ini tambahnya, atlet dituntut untuk fokus membenahi fisik dan melatih mental atlet. Sementara teknik diasah secara perlahan. “Cabor ini perlu kesabaran tinggi, konsentrasi yang baik. Hal itu akan menjadi perhatian kami agar atlet terukur dengan baik,” terangnya.

Berbicara target, Burhan belum berbicara banyak sebelum atletnya betul-betul siap tampil di event bergengsi nanti. Ia juga tetap memantau perkembangan atletnya, selalu melakukan evaluasi agar ke depan bisa memperbaiki kekurangan. “Semoga wabah ini cepat berakhir. Kami juga terus mengingatkan kepada atlet untuk jaga kesehatan paling utama,” tuturnya. (*/aky/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB
X