Belum Latihan di Air

- Rabu, 7 Oktober 2020 | 19:45 WIB
BELUM LATIHAN BERSAMA: Atlet arung jeram masih fokus berlatih mandiri karena angka kasus Covid-19 belum juga melandai.
BELUM LATIHAN BERSAMA: Atlet arung jeram masih fokus berlatih mandiri karena angka kasus Covid-19 belum juga melandai.

TANJUNG REDEB – Aktivitas latihan rutin atlet arung jeram Berau, terus ditunda karena belum meredanya Pandemi Covid-19. Ketua Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Berau Syarif Hidayat mengatakan, saat ini aktivitas latihan rutin, khususnya latihan di air, tidak dilakukan.

“Pandemi saat ini memang sangat membuat kami khawatir, dan terpaksa meniadakan latihan rutin untuk sementara waktu. Ini juga kami lakukan demi keamanan atlet dan pelatih di lapangan,” ujarnya, kemarin (6/10).

Apalagi kata dia, mayoritas atlet arung jeram di Berau merupakan pelajar SMA. Sehingga di tengah kondisi saat ini, masing-masing atlet memilih untuk pulang kampung karena sekolah menerapkan sistem pembelajaran jarak jauh. Terlebih untuk tahun 2020 ini, hampir dipastikan tidak kejuaraan arung jeram, baik tingkat provinsi maupun tingkat nasional.

“Kebanyakan dari mereka berasal dari kampung di luar Kota Tanjung Redeb. Kami masih menunggu situasi mulai normal kembali baru kami laksankan latihan rutin seperti biasa,” jelasnya.

Kendati demikian, dirinya menjelaskan atletnya tetap melakukan latihan secara mandiri di rumah masing-masing, untuk menjaga dan meningkatkan kemampuan fisik. Karena menurutnya, ketahanan fisik sangat penting dalam sebuah pertandingan.

Hal itu juga dirasakannya saat mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) di Jambi beberapa waktu lalu. Di mana kemampuan fisik sangat menentukan.

“Kekuatan fisik sangat berpengaruh di olahraga arung jeram. Ini terbukti waktu Kejurnas di Jambi tahun 2019 lalu, di mana kekurangan atlet Berau yang mewakili Kaltim adalah fisik, sehingga atlet kami hamya mampu finish di urutan 4,” bebernya.

Untuk itu, pihaknya terus menggenjot fisik para atletnya agar bisa tampil maksimal saat mengikuti kejuaraan yang dilaksanakan di waktu mendatang.

“Kami selalu evaluasi dalam setiap pertandingan yang diikuti, di mana kelemahan atlet kami akan selalu kami benahi,” pungkasnya. (mar/udi)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pengalihan Kuota Atlet Tunggu Keputusan

Rabu, 8 Mei 2024 | 17:15 WIB

Skuad Hoki Kaltim Asah Kemampuan di Bantul

Rabu, 8 Mei 2024 | 16:15 WIB

Pasukan Pelatda Jalani Tes Fisik

Rabu, 8 Mei 2024 | 14:15 WIB

Kalbar Target 10 Medali Emas PON Aceh-Sumut

Rabu, 8 Mei 2024 | 12:14 WIB

Kriket Kaltim Pilih Tryout di Bali

Rabu, 8 Mei 2024 | 10:15 WIB

LA Lakers Pecat Pelatih Darvin Ham

Sabtu, 4 Mei 2024 | 17:30 WIB
X