Belum Izinkan Gelaran Turnamen Olahraga

- Jumat, 16 Oktober 2020 | 19:58 WIB
MASIH SEPI: Walau sudah dibuka, pemerintah masih belum mengizinkan digelarnya turnamen-turnamen olahraga yang bisa mengumpulkan banyak orang.
MASIH SEPI: Walau sudah dibuka, pemerintah masih belum mengizinkan digelarnya turnamen-turnamen olahraga yang bisa mengumpulkan banyak orang.

TANJUNG REDEB – Memasuki era adaptasi kebiasaan baru, Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Berau belum mengizinkan digelarnya kejuaraan-kejuaraan olahraga, khususnya olahraga permainan.

Dikatakan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Berau yang juga anggota Satgas Covid-19 Thamrin menjelaskan, untuk kegiatan olahraga memang sudah diperbolehkan. Namun belum untuk menggelar kejuaraan atau turnamen. Karena dapat mengumpulkan masa dalam jumlah besar.

"Bukan hanya turnamen olahraga, melainkan izin resepsi pernikahan juga, karena menyangkut dengan protokol kesehatan. Kalau pernikahan, tetap diizinkan, tapi sekadar ijab kabul saja,” ujar Thamrin.

Sementara itu, penanggung jawab salah satu sarana olahraga futsal yang beralamat di Jalan H Isa III, Joko, mengungkapkan memang sudah membuka kembali penyewaan lapangan futsal bagi masyarakat. Namun hanya sekadar untuk bermain biasa, bukan untuk gelaran turnamen. 

“Tapi sekarang masih sepi, belum seperti biasanya sebelum corona," ujarnya.

Dikatakan Joko, walau di akhir pekan yang biasanya seluruh lapangan terisi, saat ini sudah sangat jarang sekali.

“Berdasarkan catatan kami, penggunaan lapangan saat ini berkurang hingga di 30 persen," ujarnya. (*/uga/udi)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X