Dewan Minta Fokus Pemulihan Ekonomi

- Rabu, 21 Oktober 2020 | 20:40 WIB
Madri Pani
Madri Pani

TANJUNG REDEB - Pembangunan di Kabupaten Berau di tahun anggaran 2021 terancam terhambat. Hal itu dikatakan ketua DPRD Berau, mengingat Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2021 mengalami penurunan yang cukup drastis.

Dikatakannya, sesuai Kebijakan Umum Anggaran dan Plafon Prioritas Anggaran Sementara (KUA PPAS) tahun anggaran 2021 yang telah disepakati, APBD 2021 hanya sebesar Rp 1,5 triliun. Angka ini jauh dari tahun anggaran sebelumnya (2020) yang mencapai tiga triliun rupiah. Anggaran Rp 1,5 triliun itu, lanjut Madri Pani, terdiri dari belanja tidak langsung sebesar Rp 734 miliar dan belanja langsung sebesar Rp 863 miliar. 

“Dengan turunnya APBD tersebut, berdampak pada sektor pembangunan di Bumi Batiwakkal. Untuk gaji pegawai saja hampir Rp 1 triliun. Tentu dengan APBD yang hanya Rp 1,5 triliun, pembangunan banyak terhambat. Banyak pembangunan yang terpaksa dikorbankan tahun depan,” jelas Madri, kemarin (20/10).

Madri tidak menampik, menurunnya APBD ini terpengaruh lesunya sektor pertambangan di tengah kondisi pandemi Covid-19. Selama ini diketahui, sektor pertambangan menyumbang sebesar 61 persen pendapatan daerah dari dana bagi hasil. “Jelas turun. Melihat lesunya pertambangan dan juga pandemi Covid-19. Sehingga APBD minus 50 persen,” lanjutnya.

Ia menambahkan, dengan lesunya sektor pertambangan, seharusnya membuat pemerintah daerah sudah bisa mengembangkan sektor lain, seperti pariwisata. Sementara anggaran yang ada diharapkan bisa mengembangkan sektor ekonomi dari menengah ke bawah. Seperti penguatan ketahanan pangan, perkebunan dan juga peternakan. Dikatakannya, di tengah pandemi Covid-19 saat ini, jangan sampai membangun infrastruktur berlebihan. Sementara tidak bisa mengatasi perekonomian masyarakat yang lumpuh. “Fokus kepada masyarakat dahulu. Untuk infrastruktur bisa dikembangkan ke depannya. Yang difokuskan, pulihkan ekonomi masyarakat dahulu,” pungkasnya. (hmd)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bendungan Marangkayu Sudah Lama Dinanti Warga

Jumat, 29 Maret 2024 | 16:45 WIB
X