Upayakan Kebutuhan Masyarakat yang Bisa Dilaksanakan Pemprov

- Jumat, 6 November 2020 | 18:40 WIB
JARING ASPIRASI: Ketua DPRD Kaltim, Makmur HAPK, saat melaksanakan reses masa persidangan III tahun 2020, di Kampung Paribau dan Kampung Maluang, Kecamatan Gunung Tabur, Rabu (4/11) malam.
JARING ASPIRASI: Ketua DPRD Kaltim, Makmur HAPK, saat melaksanakan reses masa persidangan III tahun 2020, di Kampung Paribau dan Kampung Maluang, Kecamatan Gunung Tabur, Rabu (4/11) malam.

Selain memberikan pemahaman tentang Covid-19, Ketua DPRD Kaltim, Makmur HAPK, juga menjaring sejumlah aspirasi dari masyarakat. Mulai persoalan air bersih hingga pembangunan jalan yang menjadi harapan warga Kampung Paribau dan Kampung Maluang. 

 

SUMARNI, Tanjung Redeb

 

Ketua DPRD Kaltim, Makmur HAPK, melanjutkan resesnya di Kampung Paribau dan Kampung Maluang, Kecamatan Gunung Tabur, Rabu (4/11). Dalam reses terakhir masa persidangan III tahun 2020 itu, Makmur lebih dulu menyapa warga di Kampung Maluang, pada pukul 19.30 Wita. Kegiatan yang dipusatkan di Kantor Kepala Kampung Maluang itu dihadiri sejumlah warga. Kemudian, pukul 21.30 Wita, Makmur bergeser menjumpai warga di Kampung Paribau, di Jalan Perjuangan, RT 05.

Dengan tujuan yang sama, Makmur menyampaikan tentang pemahaman terkait pentingnya menerapkan kebiasaan perilaku hidup sehat, dalam menuntaskan Covid-19 di Bumi Batiwakkal -sebutan Berau. Selain mengajak untuk ikut berkomitmen menangani Covid-19, Makmur juga mendengarkan aspirasi-aspirasi dari masyarakat. 

Seperti di Kampung Paribau, salah seorang warga meminta tindak lanjut proposal yang sudah diajukan, perihal permohonan pembangunan pagar dan jembatan gereja di Kampung Paribau, yang dinilai sangat dibutuhkan warga setempat. Sehingga warga memohon agar bisa dibantu, baik itu melalui anggaran pemerintah kabupaten maupun provinsi. 

Disambung oleh Ketua RT 05, Kampung Paribau, Yulius Parewang, pada dasarnya warga Paribau sejauh ini memang sudah merasakan apa yang direalisasikan kepada masyarakat setempat. Namun ke depan, Ketua DPRD Kaltim, Makmur, juga sudah berkomitmen akan mengupayakan membangun sarana jalan usaha tani, dan pembukaan lahan persawahan demi menunjang perekonomian masyarakat Paribau.

“Kami tentunya bersyukur, karena apa yang disampaikan Pak Makmur bisa menjadi komitmen kita bersama ke depannya. Memang tidak panjang lebar yang kami sampaikan dalam reses ini. Hanya saja harapan dan keinginan kami ini nantinya bisa terealisasi,” kata Yulius. 

Selain itu, warga juga berharap kepada Ketua DPRD Kaltim agar mengupayakan penyambungan air bersih yang menjadi kebutuhan warga Paribau. Pasalnya, kata Yulius, kebutuhan air bersih ini sudah sangat-sangat dirindukan warganya sejak lama.

“Meski hingga saat ini belum direalisasikan, tetapi kami bersyukur bahwa ke depannya bisa menjadi perhatian khusus oleh pemerintah, baik kabupaten maupun provinsi. Sehingga harapannya kami bisa merasakan air bersih di kampung kami ini,” tuturnya. 

“Melalui reses ini, tentu kami sangat bersyukur. Karena berkesempatan menyampaikan harapan dan keinginan kami. Dimana diharapkan bisa terealisasi ke depannya,” lanjutnya. 

Mendengar aspirasi-aspirasi warga ini, Makmur menegaskan akan mengupayakan beberapa hal yang bisa dilakukan oleh pemerintah provinsi. Terutama beberapa aspirasi yang disampaikan kepadanya selama reses ini, seperti soal pertanian, perkebunan, perikanan, dan kelautan. “Karena sudah tersedia lahan, dan itu meringankan beban masyarakat juga. Bayangkan jika kita kekurangan sesuatu, misalnya beras, kemudian bahan-bahan pokok yang lainnya. Jadi petani-petani yang sudah tekun ini kembalikan seperti dulu, dibantu,” tegasnya. 

“Kita jangan berpikir berhitung yang macam-macam. Yang penting itu saat ini, rakyat kita bisa bangkit semangatnya, bisa melaksanakan tugas-tugas yang sedang dilakukan,” sambungnya.  

Halaman:

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Tabrak Truk, Pengemudi Motor di Bontang Meninggal

Selasa, 16 April 2024 | 09:04 WIB

Krisis BBM di Kutai Barat Dipicu SPBU Terbakar

Senin, 15 April 2024 | 18:15 WIB

Penumpang Mudik dari Bontang Masih Tinggi

Senin, 15 April 2024 | 17:00 WIB

Puncak Arus Balik ke Samarinda Diprediksi Hari Ini

Senin, 15 April 2024 | 14:10 WIB

Main Kembang Api, Dua Ruko di Long Ikis Terbakar

Senin, 15 April 2024 | 12:26 WIB
X