Kejaksaan Terus Mengawasi

- Kamis, 12 November 2020 | 20:44 WIB
IKUT MENGAWASI: Kejaksaan turut mengawasi perkara pembunuhan oleh RA.
IKUT MENGAWASI: Kejaksaan turut mengawasi perkara pembunuhan oleh RA.

TANJUNG REDEB – Perkara pembunuhan FS (23) oleh RA (33) terus diproses, Kepala Seksi Pidana Umum (Kasi Pidum) Kejaksaan Negeri (Kejari) Berau, Danang Loksono Wibowo, juga mengaku bahwa pihaknya telah menerima Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) oleh penyidik.

Pihaknya pun ditegaskannya, akan terus mengawasi kasus tersebut walau berkas perkara belum dilimpahkan oleh penyidik, termasuk dengan menunggu rekan adegan oleh pihak kepolisian.

“Biasanya saat hendak melakukan reka adegan penyidik akan menyurati kami, tentu kami akan mengikuti semua tahapan yang ada,” ujarnya ditemui di ruang kerjanya, kemarin (11/11).

Sebelumnya, polisi mendapatkan laporan adanya aksi pembunuhan yang pada Rabu (28/10) lalu. Setelah melakukan penyelidikan dan pemeriksaan maraton terhadap 15 sanksi pelaku mengarah ke satu nama yang akhirnya diketahui melarikan diri dan bersembunyi di indekos di wilayah Kasongan, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah (25/10).

Keberadaan pelaku terungkap berkat kerja sama dan koordinasi kepolisian. Adapun motif pembunuhan dikatakan Kapolres Berau, AKBP Setyanto Erning, melalui Kasat Reskrim, AKP Rido Doly Kristian, karena terganggu dengan adanya pernyataan korban yang akan melaporkan perbuatannya.

"Yang dimaksud dengan perbuatan yakni perbuatan yang dilakukan RA (pelaku) yang tidak senonoh. Dari keterangan sementara, pelaku akan dilaporkan ke keluarganya," ujarnya beberapa waktu lalu. (*/aky)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Penerimaan Polri Ada Jalur Kompetensi

Jumat, 19 April 2024 | 14:00 WIB

Warga Balikpapan Diimbau Waspada DBD

Jumat, 19 April 2024 | 13:30 WIB

Kubar Mulai Terapkan QR Code pada Pembelian BBM

Jumat, 19 April 2024 | 13:00 WIB

Jatah Perbaikan Jalan Belum Jelas

Jumat, 19 April 2024 | 12:30 WIB

Manajemen Mal Dianggap Abaikan Keselamatan

Jumat, 19 April 2024 | 08:25 WIB

Korban Diseruduk Mobil Meninggal Dunia

Jumat, 19 April 2024 | 08:24 WIB

Mulai Sesak..!! 60 Ribu Pendatang Serbu Balikpapan

Jumat, 19 April 2024 | 08:19 WIB
X