Tambah Penerbangan Jelang Libur Nataru

- Minggu, 29 November 2020 | 19:18 WIB
ANTISIPASI LONJAKAN PENUMPANG: Mengantisipasi lonjakan penumpang jelang libur Natal 2020 dan tahun baru 2021, akan ada penambahan penerbangan rute Berau-Balikpapan pulang pergi.
ANTISIPASI LONJAKAN PENUMPANG: Mengantisipasi lonjakan penumpang jelang libur Natal 2020 dan tahun baru 2021, akan ada penambahan penerbangan rute Berau-Balikpapan pulang pergi.

TANJUNG REDEB – Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Kalimarau, Berau, melakukan upaya antisipasi adanya lonjakan penumpang pada libur Natal 2020 dan tahun baru 2021 (Nataru).

Kepala Seksi (Kasi) Teknik Operasi Bandara Kalimarau, Budi Sarwanto memprediksi akan terjadi lonjakan penumpang jelang libur Nataru. Karena itu, sebagai langkah antisipasi akan ada penambahan penerbangan atau extra flight rute Berau-Balikpapan pulang pergi. “Ada satu maskapai, yakni Lion Air akan menambah satu kali penerbangan setiap hari,” ujarnya, Sabtu (28/11).

Disinggung apakah penambahan penerbangan hanya berlaku jelang Nataru, Budi mengungkapkan, akan melihat perkembangan penumpang ke depannya. Jika masih terjadi lonjakan penumpang, maka akan dibuat skedul. “Karena ini sifatnya ekstra, jadi hanya sampai akhir Desember. Tetapi kami lihat perkembangan. Jika jumlah penumpang terus meningkat, maka yang tadinya hanya ekstra akan menjadi skedul,” jelasnya.

Menurut Budi, di masa pandemi Covid-19 saat ini, jumlah penumpang yang masuk dan keluar Berau melalui Bandara Kalimarau berangsur membaik dibanding beberapa bulan lalu. “Sejauh ini penumpang sudah mulai normal. Rata-rata per hari sampai 400 orang penumpang. Setengah dari jumlah penumpang sebelum covid-19 yakni sampai 800 penumpang,” imbuhnya.

Melihat tren penumpang semakin naik, Budi pun mengingatkan masyarakat yang ingin bepergian atau masuk Berau selalu mematuhi protokol kesehatan. Terutama penumpang yang ingin pergi atau datang dari daerah zona merah. “lakukan rapid test sebelum menaiki pesawat. Karena sampai saat ini salah satu syarat untuk naik adalah sertakan hasil rapid test,” katanya. “Semoga Januari 2021 tidak ada lagi wabah Covid-19. Karena tidak bisa kita pungkiri bahwa saat ini yang membuat rumit penumpang yakni harus rapid test sebelum naik pesawat,” tandasnya. (*/aky/har)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB

Stadion Batakan Segera Dilengkapi Lapangan Latihan

Selasa, 23 April 2024 | 13:22 WIB

BPKAD Proses Hibah Lahan Perum Bumi Sempaja

Selasa, 23 April 2024 | 10:00 WIB

SIC Bersedia Biayai Waterfront City

Selasa, 23 April 2024 | 08:30 WIB
X