10 Kampung Dapat Tambahan ADK

- Sabtu, 23 Januari 2021 | 20:01 WIB
Ilyas Natsir
Ilyas Natsir

TANJUNG REDEB – Penghargaan diberikan kepada 10 kampung di oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK).

Penghargaan berupa tambahan 1 persen Alokasi Dana Kampung (ADK), meski alokasi ADK tahun ini sedikit menurun menjadi Rp 141 miliar, dari tahun sebelumnya sebesar Rp 115 miliar.

10 kampung itu disebutnya yakni Kampung Sumber Agung, Labanan Makmur, Labanan Jaya, Sukan Tengah, Tembudan, Teluk Sulaiman, Pantau Harapan, Pulau Derawan, Maluang, dan Pegat Bukur.

Dijelaskan, tambahan insentif tersebut telah lama diwacanakan oleh Pemkab Berau sejak 2020. Adapun indikator yang mendapatkan tambahan ADK ialah rencana kerja pemerintah kampung (RKP), pendapatan asli kampung, kenaikan skor indeks desa membangun (IDM), status IDM terakhir, dan presentase penurunan penduduk miskin.

Dari kriteria tersebut, Kampung Sumber Agung menjadi kampung dengan skor penilaian tertinggi, disusul Kampung Labanan Makmur dan Sukan Tengah.

“Penghargaan tersebut diberikan agar dapat menjadi contoh bagi kampung lainnya. Untuk mengelola ADK dan Dana Desa dengan baik,” Ungkapnya kepada Berau Post pada Kamis (21/1).

Tambahnya, adapun kampung dengan pengelolaan ADK yang belum maksimal adalah Kampung Sembakungan, Long Sului, dan Long Beliu. (*/adf/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Safari Ramadan Kukar, Serahkan Manfaat JKM

Kamis, 28 Maret 2024 | 11:29 WIB
X