Maksimalkan Bantuan Pemerintah

- Sabtu, 20 Februari 2021 | 20:07 WIB
SILATURAHMI: Ketua DPRD Kaltim, Makmur HAPK, bersama istri Seri Marawiyah, saat berkunjung ke Pondok Pesantren Al-Kholil, Kecamatan Sambaliung, Kamis (18/2).
SILATURAHMI: Ketua DPRD Kaltim, Makmur HAPK, bersama istri Seri Marawiyah, saat berkunjung ke Pondok Pesantren Al-Kholil, Kecamatan Sambaliung, Kamis (18/2).

TANJUNG REDEB - Ketua DPRD Kaltim, Makmur HAPK, kembali bersilaturahmi dengan para santri, Kamis (18/2). Kali ini, yang dikunjungi giliran santri di Pondok Pesantren Al-Kholil, Jalan Raya Bangun, Kecamatan Sambaliung.

Didampingi sang istri, Makmur disambut hangat oleh para santri dan pimpinan Pondok Pesantren Al-Kholil, Suhari Mustaji. Dalam kunjungan tersebut tetap berjalan sesuai protokol kesehatan. Sehingga hanya sebagian  para santri yang bisa bertemu secara langsung.

Makmur mengatakan, agenda rutinnya  ini selain untuk bersilaturahmi, juga sebagai bentuk perhatian dan apresiasi terhadap pondok pesantren yang selama ini telah berkontribusi menghasilkan generasi penerus di Bumi Batiwakkal -sebutan Kabupaten Berau-, dengan menanamkan ilmu agama.

“Dengan berkunjung seperti ini, tentunya juga sebagai ucapan terima kasih kepada  mereka (ponpes, Red) yang sudah ikut andil dalam membina dan mendidik dari segi ilmu keagamaan para generasi kita,” ujarnya.

Karena itu, lanjut Makmur, sudah semestinya memperhatikan para santri dan anak yatim piatu di pondok pesantren maupun di panti asuhan. Dia juga mengajak masyarakat untuk tidak  melupakan mereka dan tetap memperhatikan mereka. “Seperti di Pondok Pesantren Al-Kholil ini tetap menjalankan pendidikan dengan berupaya memaksimalkan ruang yang terbatas,” katanya.

“Maka dari itu harapannya, baik dari pemerintah kabupaten hingga provinsi bisa memaksimalkan bantuan untuk membantu memenuhi kebutuhan mereka,” lanjutnya.

Seperti keinginan pimpinan Pondok Pesantren Al-Kholil ini, yang berharap dibantu pembangunan asrama putra dan masjid di kawasan Limunjan, Sambaliung. Dalam hal ini, Makmur pun akan berusaha membantu merealisasikan keinginan tersebut. “InsyAllah kita akan bantu,” ujar Makmur.

Sementara itu, Pimpinan Pondok Pesantren Al-Kholil, Suhari Mustaji, mengatakan kehadiran Ketua DPRD Kaltim tak lain untuk menjaga silaturahmi dengan para santri dan pengurus pondok pesantren. Bahkan disebutnya, Makmur masih tetap istiqamah membantu dan memperhatikan para santrinya. Dalam kesempatan itu juga, ia menyampaikan keinginannya bisa dibantu pembangunan asrama putra dan masjid.

“Kedatangan Pak Makmur juga sebagai rasa syukurnya karena masih diberi kesehatan dan umur panjang barakah, setelah terpapar Covid-19. Kami juga selalu mendoakan Pak Makmur selalu sehat,” katanya. (mar/har)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Jalan Rusak di Siradj Salman Minta Segera Dibenahi

Kamis, 18 April 2024 | 10:00 WIB

Pemotor Terlempar 25 Meter setelah Diseruduk Mobil

Kamis, 18 April 2024 | 07:50 WIB

Pertamina Kirim 18 Ton BBM ke Kutai Barat

Rabu, 17 April 2024 | 18:00 WIB
X