Jalan Kampung Gurimbang Kian Mengkhawatirkan

- Jumat, 7 Mei 2021 | 20:25 WIB
MENURUN: Ruas jalan di Kampung Gurimbang yang semakin menurun.
MENURUN: Ruas jalan di Kampung Gurimbang yang semakin menurun.

SAMBALIUNG – Kondisi ruas jalan di Kampung Gurimbang, kian mengkhawatirkan. Hal itu disampaikan salah seorang warga Kampung Sukan, Pandi.

Saat ini katanya, sudah setengah badan jalan di sana terturun, hal itu tentu membuat masyarakat khawatir.

Apalagi jalan tersebut merupakan satu-satunya akses utama penghubung ibukota kecamatan dengan tiga kampung yaitu Kampung Gurimbang, Tanjung Perangat, maupun Sukan.

"Memang harus segera diselesaikan, karena ini satu-satunya jalan kami untuk keluar kampung," ungkapnya, Kamis (6/5).

Jika tidak segera dibenahi, dia khawatir jika terus dibiarkan maka kondisinya akan sama persis dengan kondisi jalan yang terjadi tepat di depan intake Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumda) Batiwakkal di Kampung Gurimbang, yang jaraknya hanya berkisar 50 meter dari lokasi tersebut.

"Apalagi ini musim hujan, potensi longsor sangat besar terjadi. Kalau ini putus, mau lewat mana kami untuk keluar kampung," tutupnya.

Menanggapi itu, Kepala Bidang Preservasi Jalan dan Jembatan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Berau Junaidi, mengatakan, pada 26 April lalu pihaknya bersama Tim Ahli Konstruksi dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya telah meninjau lokasi itu.

Dari hasil peninjauan, diketahui bahwa sepanjang 600 meter di kawasan itu memang berisiko longsor disebabkan oleh faktor alam, sehingga perlu adanya perencanaan yang tepat untuk mengatasinya, baik jangka pendek maupun jangka panjang.

"Saat ini tim ahli sedang melakukan kajian secara teknis untuk mengantisipasi semakin meluasnya risiko longsor, dan menentukan penanganan konstruksi jangka pendek serta jangka panjang yang tepat," singkatnya. (*/uga/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X