Mayoritas Belum Miliki Jaringan Internet

- Selasa, 18 Mei 2021 | 19:57 WIB
Tri Anggoro
Tri Anggoro

SEGAH – Sebanyak 9 kampung di Kecamatan Segah masih belum memiliki akses jaringan internet. Hal itu disampaikan Pelaksana tugas (Plt) Camat Segah, Tri Anggoro.

Ia mengatakan, mayoritas kampung di kecamatan yang ia pimpin saat ini belum terjangkau akses jaringan internet. Padahal, hal tersebut sudah menjadi kebutuhan saat ini. Karena hampir segala sesuatunya banyak dilakukan secara online.

“Untuk kepengurusan administrasi itu sekarang bersifat online. Anak sekolah juga sekarang belajar secara online. Sekarang segala sesuatunya sudah serba online. Jadi kalau tidak ada jaringan internet, tentu akan sangat sulit,” ucapnya kepada Berau Post beberapa waktu lalu.

Keterbatasan jaringan internet inipun sangat dirasakan Tri dalam menjalankan roda pemerintahan. Ia mengaku kerap kesulitan saat akan menggelar kegiatan rapat via online. Karena jarak antar kampung di Kecamatan Segah cukup berjauhan.

“Sempat kami usulkan pembangunan jaringan menggunakan Dana Desa. Tapi karena biayanya sangat mahal, tidak memungkinkan untuk menggunakan Dana Desa,” ucapnya.

 

Lebih lanjut, ia mengungkapkan, dari 13 kampung yang ada di Kecamatan Segah, baru sekitar 4 kampung yang sudah ada akses jaringan internet.

“Mayoritas masih belum ada. Yang sudah baru kampung-kampung yang dekat dengan kecamatan seperti Kampung Tepian Buah, Gunung Sari, Bukit Makmur dan kampung Harapan Jaya,” tuturnya.

“Tapi untuk kampung Harapan Jaya itu baru sebagian yang sudah, belum secara keseluruhan. Itu pun masih belum stabil,” lanjutnya.

Pada saat Musyawarah Pembangunan (Musrembang) yang diadakan beberapa bulan lalu. Pihaknya sudah mengusulkan kepada pemerintah kabupaten, agar pembangunan jaringan internet di beberapa kampung bisa segera dilakukan. Mengingat hal ini juga sejalan dengan salah satu program unggulan bupati Berau, yakni pemasangan atau pengadaan 1.000 Wifi gratis.

“Tanggapan dari bupati sih ini akan menjadi prioritasnya. Tapi pembangunannya tidak tahu kapan. Harapannya bisa masuk dalam program prioritas pembangunan tahun 2021. Jadi bisa dikerjakan di tahun ini,” tandasnya. (*/adn/arp)

 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Bendungan Marangkayu Sudah Lama Dinanti Warga

Jumat, 29 Maret 2024 | 16:45 WIB
X