Rutin Monitoring Pasien Isman

- Kamis, 29 Juli 2021 | 20:08 WIB
MONITORING: Satgas Kelurahan Karang Ambun saat menyambangi kediaman warganya yang menjalani isman.
MONITORING: Satgas Kelurahan Karang Ambun saat menyambangi kediaman warganya yang menjalani isman.

TANJUNG REDEB – Tekan angka penyebaran hingga kematian yang dikarenakan Covid-19, Satuan Tugas (Satgas) Kelurahan Karang Ambun rutin memonitoring para pasien yang menjalani isolasi mandiri (isman).

Saat ini, kasus Covid-19 di Bumi Batiwakkal-sebutan Kabupaten Berau cukup tinggi. Karena setiap hari terus bertambah pasien yang terpapar.

Lurah Karang Ambun, Arif Mulyono mengatakan, satgas Karang Ambun terus memonitoring kesehatan para pasien yang sedang melakukan Isman. Untuk memberikan edukasi terhadap pasien dan warga sekitarnya.

“Tidak bisa dipungkiri lokasi kami di pusat kota. Jadi perlu pengawasan lebih, agar penyebaran kasus Covid-19 bisa terkendali,” katanya.

Pihaknya juga rutin mengimbau pasien isman agar tidak berulah. Dalam hal ini tertib menjalani isman. Apabila memerlukan sesuatu, ia menyebut pihaknya telah menyiapkan anggota yang siap untuk membantu.

“Jangan khawatir kami nanti akan datang ke setiap rumah warga isman. Nanti kami membawa tim kesehatan untuk melihat perkembangan warga tersebut,” tandasnya.

Diberikan sebelumnya, Satgas Covid-19 kabupaten hingga tingkat RT diminta saling bahu membahu memutus mata rantai penularan Covid-19. Hal itu disampaikan oleh Ketua DPRD Kaltim, Makmur HAPK, menanggapi masih meningkatnya kasus Covid-19 di Bumi Batiwakkal.

Menurutnya, saat ini semua elemen harus saling membantu menekan kasus Covid-19 di Kaltim, khususnya di Kabupaten Berau. “Saling membantu semua, karena ini adalah masalah kita,” ujarnya kepada Berau Post, belum lama ini.

Dikatakannya, saat ini yang memang harus berperan penting mencegah penyebaran Covid-19 adalah tim satgas mulai level RT dan kelurahan. Sebab, satgas kelurahan itulah yang sangat dekat dengan masyarakat serta mengetahui kondisi warga.

“Para RT itulah yang sangat dekat dengan masyarakat. Jadi mereka (masyarakat, Red) tidak sungkan untuk berkoordinasi dan bertanya perihal Covid-19,” ujarnya. (aky/arp)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pertamina Kirim 18 Ton BBM ke Kutai Barat

Rabu, 17 April 2024 | 18:00 WIB

Lahan Terbakar, Asap Mengepul Belasan Jam

Rabu, 17 April 2024 | 14:00 WIB

Pom Mini di Balikpapan Mulai Ditertibkan

Rabu, 17 April 2024 | 11:00 WIB

Arus Balik Lewat Laut di Samarinda Menurun

Selasa, 16 April 2024 | 18:07 WIB

Drainase di Jalan Juanda Dikerjakan Bertahap

Selasa, 16 April 2024 | 18:00 WIB
X