Atlet Berau Sumbang Medali

- Kamis, 7 Oktober 2021 | 19:32 WIB
MEMBANGGAKAN: Atlet bersama pengurus Cabor Layar foto bersama usai pertandingan.
MEMBANGGAKAN: Atlet bersama pengurus Cabor Layar foto bersama usai pertandingan.

TANJUNG REDEB - Atlet-atlet andalan Berau mampu membuktikan kemampuannya, dalam membawa kontingen Kaltim menambah pundi-pundi medali di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2021.

Seperti halnya cabang olahraga layar Kaltim, yang diperkuat atlet Bumi Batiwakkal -sebutan Kabupaten Berau- berhasil tampil konsisten di race ketiga yang dilakoni tim putra, pada Rabu (6/10). Mereka mampu menyumbangkan 2 medali emas, 1 perak, dan 1 perunggu. Hasil tersebut sesuai prediksi Ketua Porlasi Kaltim, Teddy Nanang Abay.

"Sejak awal race, atlet kita mampu  mendominasi hingga race hari ketiga ini. Alhamdulillah dengan tampil konsisten, atlet kita bisa berkontribusi medali untuk kontingen Kaltim," ujar Teddy saat dikonfirmasi Berau Post.

Sementara Ketua Porlasi Berau, Kosim Noor Seha menyebut, penyumbang medali emas yakni Riski Rahmadani/Nugie Triwira, di class International 470 Open. Satu emas lagi di kelas International 420 Putra oleh M.Abdul Sugianto/Rahmat Aidil Pratama.

"Sedangkan untuk medali perak diperoleh di kelas Laser 4.7 Putra, Muhammad Farham. Dan perunggu oleh  Regi Rio Valdo, di class Optimist Putra," kata Kosim.

Sementara, tambahan medali juga datang dari cabang panahan. Yakni Indri Purwati yang merupakan salah satu binaan Perpani Berau. Ia menunjukkan kemampuannya di nomor compound beregu putri dengan perolehan medali  perunggu.

"Meski belum puas dengan hasil yang diraih. Tapi saya bersyukur karena sudah berjuang sejauh ini bersama tim Kaltim," tutur Indri. "Yang pasti ini adalah buah hasil kerja keras latihan selama ini, ke depan akan ditingkatkan lagi," sambungnya.

Belum sampai di situ, sebelumnya tim Kriket Kaltim yang diperkuat dua atlet asal Berau yakni Berlian Duma Pare dan Noor Ainah juga berhasil membawa kontingen Kaltim menambah medali. "Kriket Kaltim sumbang medali perak dan perunggu. Hasil ini pencapaian terbaik kami, dibanding PON tahun lalu yang hanya sumbang medali perunggu," kata Berlian. (mar/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X