Kepala Kampung Dilantik, Setelah Merabu, Selanjutnya Long Pelay

- Sabtu, 4 Desember 2021 | 20:34 WIB
Ilyas Nasir
Ilyas Nasir

TANJUNG REDEB – Usaimelantik Penjabat (Pj) Kepala Kampung Merabu, Kecamatan Kelay, Kamis (2/11) lalu. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau akan kembali melantik kepala Kampung Long Pelay, Kecamatan Kelay.

Kepala Dinas Pemberdayan Masyarakat Kampung (DPMK) Berau, Ilyas Nasir mengatakan, terdapat dua penjabat kepala kampung (kakam) yang dilantik di Kecamatan Kelay. Salah satunya Kampung Merabu yang sudah dilantik beberapa waktu lalu. Tinggal Kampung Long Pelay yang akan dilakukan kemudian.

“Kemarin (Kamis, red) kan penjabat Kakam Merabu yang kami lantik, dikarenakan kakam sebelumnya meninggal dunia. Sehingga kami langsung datang ke kampung tersebut,” ungkapnya kepada awak media Jumat (3/11).

Sementara itu, pergantian kepala Kampung Long Pelay dijelaskannya, karena kepala kampung sebelumnya terlibat masalah. Sehingga diberhentikan sebagai kepala kampung.

“Jadi untuk Kecamatan Kelay ada dua Kakam yang kami lantik. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini di Long Pelay kami lantik Pj Kakam yang baru, dan semoga tidak ada halangan” ujar Ilyas.

Dirinya menerangkan, Pj kakam ini merupakan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang diberikan amanah untuk menjabat sementara di kampung. “Kalau untuk masa jabatan Penjabat Kakam ini tidak lama, bisa dua hingga tiga bulan. Paling  lama sekitar 6 bulan,” terang Ilyas.

Menurut Ilyas, Pj Kakam ini juga melanjutkan program dari kakam sebelumnya. Sehingga perlu musyawarah bersama aparatur pemerintahan kampung, perihal program prioritas di kampung.

“Mudah-mudahan Pj kakam yang baru saja dilantik khusunya untuk Pj Kakam Merabu dan Pj kakam Long Pelay nanti, dapat bersinergi dan menjadi Pj kakam yang mampu meningkatkan kampung,” terangnya.

“Meskipun hanya menjadi kampung sementara untuk mengantarkan ke Pemilihan Kepala Kampung dimasyarakat.” tandasnya. (aky/arp)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Sinyal Kuat Isran-Hadi Kunci Gerindra

Rabu, 8 Mei 2024 | 20:00 WIB

Pyramid Game

Rabu, 8 Mei 2024 | 17:30 WIB

Kubar Fokus Tuntaskan Kemiskinan Ekstrem

Rabu, 8 Mei 2024 | 16:30 WIB
X