Benahi Kemasan untuk Tingkatkan Kualitas

- Senin, 14 Februari 2022 | 19:56 WIB
PACU LEBIH BAIK: Selain soal rasa, Dekranasda berharap pelaku UMUM terus terpacu untuk menampilkan produknya dengan kemasan yang baik.
PACU LEBIH BAIK: Selain soal rasa, Dekranasda berharap pelaku UMUM terus terpacu untuk menampilkan produknya dengan kemasan yang baik.

TANJUNG REDEB – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Berau terus berupaya meningkatkan kualitas produk para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Bumi Batiwakkal.

Melalui Klinik Pengembangan Desain Merek dan Kemasan disebut Ketua Dekranasda Berau Sri Aslinda Gamalis, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau terus memberikan bimbingan dan konsultasi, maupun sarana dalam pengembangan desain kemasan bagi produk Industri Kecil Menengah (IKM) di Kabupaten Berau.

“Saya telah mengunjungi Klinik Pengembangan Desain Merek dan Kemasan di Dinas Koperasi, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskoperindag) beberapa waktu lalu. Dari klinik ini semoga Dekranasda dapat membantu kemajuan IKM dan UMKM di Bumi Batiwakkal,” ungkapnya belum lama ini.

Menurutnya, kemasan mempunyai peranan penting pada produk IKM dan UMKM. Selain sebagai proteksi atau pembungkus produk, kemasan diakuinya juga sebagai media promosi dan informasi sehingga akan meningkatkan citra, daya jual, dan daya saing produk itu sendiri.

“Ini merupakan upaya yang perlu dipertimbangkan dalam membuat desain dan bahan kemasan produk yang menarik dan kompetitif, karena terkadang pembeli lebih teliti juga untuk melihat produk dari kemasan luarnya,” katanya.

Melalui langkah desain produk dan pengembangan kemasan produk yang menarik, IKM dan UMKM di Bumi Batiwakkal berpeluang meningkatkan daya saing produknya, baik di kancah domestik maupun global, terutama di sektor industri pangan.

“Kalau penampilan kemasan bagus tentu dapat bersaing dengan produk lain, karena memang IKN di Kabupaten Berau ini juga sangat kreatif dan maupun untuk bersaing,” tuturnya.

Dirinya berharap, dengan hadirnya klinik tersebut dapat membantu IKM dan UMKM di bidang pengemasan agar para pelaku IKM dan UMKM dapat meningkatkan mutu, penampilan, nilai jual dan daya saing produknya. “Semoga fasilitas ini bisa dimaksimalkan para IKM dan UMKM dalam semua jenis usahanya,” tutupnya. (aky/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kontribusi BUM Desa di Kalbar Masih Minim

Kamis, 25 April 2024 | 13:30 WIB

Pabrik Rumput Laut di Muara Badak Rampung Desember

Senin, 22 April 2024 | 17:30 WIB
X