Cabor Layar Berau Siap Songsong Kejurnas

- Selasa, 21 Juni 2022 | 20:31 WIB
PERSIAPAN KEJURNAS: Atlet layar saat berlatih di pemusatan perairan Tanjung Batu, beberapa waktu lalu.
PERSIAPAN KEJURNAS: Atlet layar saat berlatih di pemusatan perairan Tanjung Batu, beberapa waktu lalu.

TANJUNG REDEB - Cabang olahraga layar Berau pastikan kesiapan atletnya mengikuti Kejuraan Nasional (Kejurnas) Kaltim di Jakarta. Sebelum itu para atlet sudah dipersiapkan semaksimal mungkin. Guna meningkatkan jam terbang para atlet andalan Bumi Batiwakkal.

Ketua Umum Persatuan Olahraga Layar Seluruh Indonesia (Porlasi) Berau Kosim Nor Seha, mengatakan, Kejurnas yang akan diselenggarakan pada Agustus nanti tentu menjadi ajang yang sangat penting bagi atletnya. Maka itu, hingga saat ini latihan pun masih terus dilakukan oleh para atlet secara rutin bahkan cukup intens.

"Itu juga supaya atlet pada kejuraan itu nanti bisa memberikan hasil yang maksimal. Sampai saat ini atlet masih berlatih terus," ujarnya.

Lanjut kata Kosim, dalam Kejurnas itu nanti, kontingen Berau berencana menurunkan atlet dengan mengikuti full class. Namun untuk sementara Kosim belum bisa memastikan jumlah atlet yang akan diturunkan. Karena untuk Kejurnas nanti, pihaknya perlu melihat dulu class yang akan dipertandingkan di PON 2024 mendatang.

"Untuk class PON sementara ada 20 class lomba. Jadi ke depan kita sudah persiapkan atlet sejak dini," terangnya.

"Semoga latihan persiapan Kejurnas Layar Kaltim 2022 nanti bisa menjadi tolok ukur. Insyaallah bisa memberikan sumbangan prestasi," sambung Kosim.

Sebenarnya tahun ini, atlet layar Berau sudah ditunggu sejumlah kejuaraan penting. Selain mempersiapkan atlet untuk berlaga di Kejurnas di Jakarta. Atletnya itu juga nanti kemudian akan melanjutkan persiapan untuk menghadapi Porprov Kaltim 2022 pada November mendatang.

Belum sampai disitu, atlet layar ini juga nantinya akan dihadapkan pada persiapan Pra-PON di tahun 2023. Setelah itu persiapan PON di Aceh dan Sumatera Utara pada 2024 mendatang.

"Tentu fokus kita tetap di Porprov. Inyallah atlet kita persiapkan sebaik mungkin agar bisa kembali memberikan prestasi terbaik dan mengharumkan nama Berau lagi. Tentunya dengan latihan yang rutin," harapannya. (mar/sam)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X