Olah Singkong Menjadi Berdaya Jual Tinggi

- Sabtu, 2 Juli 2022 | 21:05 WIB
TINGKATKAN KETERAMPILAN: Perwakilan manajemen PT Berau Coal berfoto bersama, usai menyerahkan alat sekaligus dimulainya pelatihan pembuatan rengginang singkong sebagai produk olahan di Kampung Gurimbang.
TINGKATKAN KETERAMPILAN: Perwakilan manajemen PT Berau Coal berfoto bersama, usai menyerahkan alat sekaligus dimulainya pelatihan pembuatan rengginang singkong sebagai produk olahan di Kampung Gurimbang.

TANJUNG REDEB - Dalam meningkatkan keahlian dan keterampilan dalam pembuatan dan pemasarannya, warga Kampung Gurimbang mendapat pelatihan pembuatan rengginang singkong sebagai produk olahan di kampung, melalui program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) PT Berau Coal, Rabu (29/6).

Anggota PKK Kampung Gurimbang, Wahyuni mengatakan, pelatihan pembuatan rengginang singkong ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan di kampungnya, khususnya di RT 8. Warga kampung terutama ibu-ibu rumah tangga cukup senang dan sangat menyambut baik dengan diadakannya pelatihan tersebut.

"Karena sudah ada yang bisa mendukung ibu-ibu di sini (Kampung Gurimbang) dan berkesempatan belajar mengolah usaha sendiri," ujarnya.

Dengan adanya pelatihan ini, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada PT Berau Coal. Dirinya berharap ke depan, kegiatan yang diinisiasi oleh perusahaan ini bisa terus berkelanjutan dan senantiasa mendapat pendampingan secara langsung.

"Sehingga nantinya mampu  meningkatkan pendapatan dan ekonomi warga di Kampung Gurimbang ini," tuturnya.

Sementara itu, Ketua RT 8 Kampung Gurimbang, Darma menambahkan, selain dalam bentuk pelatihan, pihaknya juga dibantu alat untuk membuat rengginang yang diberikan oleh PT Berau Coal. Ia juga berharap setelah pelatihan ini warga bisa melanjutkan dan serius menggeluti kerajinan olahan ini.

"Terima kasih atas kepedulian dan perhatian dari PT Berau Coal. Ibu-ibu di sini tentu sangat terbantu," tutur Darma.

Di tempat yang sama, Kepala Kampung Gurimbang Edy Gunawan, menilai pelatihan ini sangat positif, khususnya bagi warga di kampungnya. Karena menurutnya, potensi bahan mentahnya cukup banyak tersedia di Kampung Gurimbang. Sehingga bisa dimanfaatkan untuk produk-produk olahan singkong.

"Pelatihan ini diharapkan bisa bermanfaat dan ekonomi warga di kampung bisa terangkat," terang Edy.

Disebut Edy, kendala dalam mengembangkan usaha rengginang di masyarakat itu juga tak lain karena masih kurangnya memiliki keahlian dan keterampilan dalam pembuatan rengginang hingga pemasarannya.

"Jadi kami ucapkan terima kasih dan harapannya kita juga kepada PT Berau Coal bisa terus mendampaingi dari pelatihan hingga pemasarannya," harapnya.

Terpisah, Community Development Manager PT Berau Coal, Hikmawaty menjelaskan, pelatihan tersebut kali ini menyasar kelompok Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) RT 8 Kampung Gurimbang. Diakuinya, mereka sangat antusias dengan adanya pelatihan tersebut.

Jelasnya, diawali dengan survei PT Berau Coal ke kampung yang ada di lingkar tambang. Kemudian ada usulan dari kampung untuk mengembangkan potensi yang ada. Sementara potensi melimpah di Kampung Gurimbang adalah pertanian dan perkebunan, salah satunya tanaman singkong.

"Kalau hanya singkong goreng atau rebus itu sudah biasa dan tidak tahan lama. Tim kami melakukan asesmen dan mencari inovasi produk hasil olahan singkong apa yang bisa dijual," jelas Hikmawaty.

Halaman:

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Libur Idulfitri Dongkrak Kinerja Kafe-Restoran

Kamis, 18 April 2024 | 10:30 WIB

Harga CPO Naik Ikut Mengerek Sawit

Kamis, 18 April 2024 | 07:55 WIB

Anggaran Subsidi BBM Terancam Bengkak

Selasa, 16 April 2024 | 18:30 WIB

Pasokan Gas Melon Ditambah 14,4 Juta Tabung

Selasa, 16 April 2024 | 17:25 WIB

Harga Emas Melonjak

Selasa, 16 April 2024 | 16:25 WIB

Desa Wisata Pela Semakin Dikenal

Selasa, 16 April 2024 | 11:50 WIB

Pekerjaan Rumah Gubernur Kaltim

Selasa, 16 April 2024 | 09:51 WIB

Usulkan Budi Daya Madu Kelulut dan Tata Boga

Selasa, 16 April 2024 | 09:02 WIB
X