Ditinjau Bupati, Langsung Diperbaiki

- Sabtu, 23 Juli 2022 | 20:35 WIB
LANGSUNG DIBENAHI: Tim DPUPR saat melakukan perbaikan di Jalan Padat Karya, yang sempat menjadi keluhan masyarakat akibat sering terjadi genangan air saat hujan turun.
LANGSUNG DIBENAHI: Tim DPUPR saat melakukan perbaikan di Jalan Padat Karya, yang sempat menjadi keluhan masyarakat akibat sering terjadi genangan air saat hujan turun.

TANJUNG REDEB – Setelah dipantau Bupati Berau Sri Juniarsih pada Rabu (20/7), upaya penanganan genangan di Jalan Padat Karya langsung dilakukan personel Dinas Pekerjaan Umum dan Permukiman Rakyat (DPUPR). Penanganan ini disebut Kepala Bidang (Kabid) Preservasi Jalan dan Jembatan, DPUPR Berau, Junaidi, menindaklanjuti perintah dari bupati untuk melaksanakan normalisasi atau pembersihan saluran di Jalan Padat Karya.

“Kami sudah mengambil langkah cepat untuk melakukan perbaikan di tempat yang diminta oleh ibu bupati,” ujarnya. Dijelaskannya, genangan yang selama ini terjadi karena gorong-gorong yang terkoneksi dengan saluran di kedua sisi jalan tertutup tanah.

Untuk itu pihaknya langsung membuka penutup saluran dan membuang material tanah yang ada di dalam saluran, serta pembersihan bahu jalan disekitar lokasi genangan dari material tanah yang mungkin akan masuk lagi ke saluran jika turun hujan.

Pihanya juga menggali untuk menormalisasikan saluran terbuka dengan mini eksavator, agar dapat mengalirkan air hujan keluar badan jalan. “Dengan penanganan ini semoga dapat mengatasi sementara permasalahan sebelum penanganan permanen yakni membuat drainase di sepanjang jalan tersebut dikerjakan,” katanya.

Dirinya meminta kepada masyarakat sekitar dan pengguna jalan untuk bersabar. Pasalnya untuk pengerjaan sementara yang pihaknya lakukan ini untuk melihat apakah masih tergenang atau tidak. “Nanti akan kita koreksi seperti apa, apakah dengan penanganan sementara ini masih atau sudah tidak lagi tergenang,” tandasnya.

Sebelumnya Bupati Berau Sri Juniarsih terjun langsung ke lokasi guna memastikan langkah-langkah apa yang akan diambil Pemkab Berau dalam mengatasi persoalan genangan air di jalan tersebut.

Menurut Juniarsih, hasil tinjauannya bersama beberapa pihak DPUPR sebagai teknis, melihat kondisi di lapangan memang perlu adanya tindak lanjut. Terlebih di sekitar jalan tersebut tidak ada saluran pembuangan air untuk mengaliri air ketika tergenang akibat cuaca hujan. Maka itu, pihaknya meminta DPUPR untuk segera mengambil langkah melalui tim reaksi cepat untuk penanganan sementara.

"Agar tidak ada lagi air yang tergenang. Sehingga warga yang melalui jalan ini maupun warga yang tinggal di sekitar tidak lagi terganggu. Yang pasti harus ada penanganan dan memang perlu ditindaklanjuti," ujar Juniarsih kepada awak media. (aky/sam)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Tabrak Truk, Pengemudi Motor di Bontang Meninggal

Selasa, 16 April 2024 | 09:04 WIB

Krisis BBM di Kutai Barat Dipicu SPBU Terbakar

Senin, 15 April 2024 | 18:15 WIB

Penumpang Mudik dari Bontang Masih Tinggi

Senin, 15 April 2024 | 17:00 WIB

Puncak Arus Balik ke Samarinda Diprediksi Hari Ini

Senin, 15 April 2024 | 14:10 WIB

Main Kembang Api, Dua Ruko di Long Ikis Terbakar

Senin, 15 April 2024 | 12:26 WIB
X