Pastikan Semua Pertandingan Aman

- Selasa, 22 November 2022 | 12:59 WIB
LAKUKAN PENINJAUAN: Wakil Bupati Berau Gamalis, saat meninjau sejumlah cabang olahraga yang sedang dipertandingkan di ajang Porprov VII Kaltim, kemarin.
LAKUKAN PENINJAUAN: Wakil Bupati Berau Gamalis, saat meninjau sejumlah cabang olahraga yang sedang dipertandingkan di ajang Porprov VII Kaltim, kemarin.

TANJUNG REDEB - Ketua Harian PB Porprov VII Kaltim 2022, Gamalis, meninjau lokasi penyelenggaraan pertandingan ajang Porprov di PJA sport yang mempertandingkan beberapa cabor, dan GOR Pemuda yang mempertandingkan cabor tinju.

Gamalis yang juga sebagai Wakil Bupati Berau ini mengatakan, untuk sementara semua pertandingan berlangsung lancar dan tertib. Ia pun memaklumi jika ada hal-hal yang masih menjadi kekurangan di dalam pelaksanaan pertandingan.

“Artinya kalau ada kekurangan sana sini, itu wajar. Tetapi itu tidak mempengaruhi jalannya pertandingan. Baik taekwondo, tinju, serta beberapa cabor lainnya yang hari ini digelar,” ujarnya.

Dia juga mengakui, dalam peninjauannya tersebut, belum begitu memiliki catatan khusus. Pasalnya sejumlah cabor memang baru beberapa yang dipertandingkan.

“Sementara ini belum ada catatan, karena masih dalam keadaan efouria. Semoga atlet Berau bisa membawa prestasi terbaik di Porprov nanti,” tuturnya.

Adapun untuk tim medis, pihaknya juga sudah mempersiapkan fasilitas kesehatan dan pertolongan pertama di sekitar venue. Terutama event yang menandingkan olahraga adu fisik.

“Sudah semua kami tempatkan di setiap venue. Terutama yang cabor yang berpotensi terjadinya insiden fatal,” ungkapnya. (mar/sam)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X