Kukar Juara Umum Panahan, Disusul Balikpapan dan Berau

- Selasa, 6 Desember 2022 | 07:54 WIB
JUARA UMUM: Kabupaten Kutai Kartanegara berhasil menjadi juara umum, setelah mampu menyabet 10 medali emas di cabor panahan pada ajang Porprov VII Kaltim 2022.
JUARA UMUM: Kabupaten Kutai Kartanegara berhasil menjadi juara umum, setelah mampu menyabet 10 medali emas di cabor panahan pada ajang Porprov VII Kaltim 2022.

TANJUNG REDEB - Mampu konsisten hingga di hari terakhir pertandingan, kontingen Kabupaten Kutai Kartanegara akhirnya berhasil keluar sebagai juara umum. Usai menyabet 10 medali emas di cabang olahraga (cabor) panahan pada ajang Porprov VII Kaltim 2022, yang diikuti 8 kabupaten/kota. 

Hasil akhir perolehan medali yang dirilis oleh panitia cabor panahan Porprov VII Kaltim pada Senin (5/12), para pemanah asal Kota Raja ini berhasil mengamankan 10 medali emas dari 4 kelas yang dipertandingkan. Terdiri 3 emas di kelas recurve untuk kategori putri. Ditambah 4 emas di kelas compound putra dan putri. Dan tambahan medali 3 emas juga dari kelas barebow kategori putra dan putri. 

Belum sampai disitu, pemanah dari Kukar ini juga berhasil menyabet 5 medali perak dan 4 medali perunggu. Sehingga total sebanyak 19 keping medali yang berhasil dibawa pulang ke Kota Raja. 

Pelatih panahan Kukar, Nanang Mujiono turut mengapresiasi usaha dan perjuangan anak asuhannya di ajang pesta olahraga terbesar di Kaltim itu. Diakuinya, dengan waktu 2 bulan persiapan yang sudah dilakukan berhasil dibuktikan dengan memastikan Kukar  keluar sebagai juara umum di cabang panahan. 

"Mereka unggul pada kelas recurve, compound, dan barebow. Bahkan, mereka mendominasi perolehan medali emas baik kategori putra maupun putri. Tentu menjadi prestasi yang membanggakan. Alhamdulillah, mereka dapat membayar hasil latihan mereka di ajang bergengsi ini," ujarnya. 

Sementara untuk di posisi kedua juara umum cabor panahan berhasil diraih oleh Kota Balikpapan dengan total perolehan 22 medali yang terdiri dari 7 emas, 7 perak, dan 8 perunggu. Sedangkan, kontingen tuan rumah  Kabupaten Berau, harus puas berada di posisi ketiga dengan total perolehan 8 medali yang terdiri dari 6 emas dan 2 perak. (mar/arp/Advporprov7)

Editor: uki-Berau Post

Rekomendasi

Terkini

Kontribusi BUM Desa di Kalbar Masih Minim

Kamis, 25 April 2024 | 13:30 WIB

Pabrik Rumput Laut di Muara Badak Rampung Desember

Senin, 22 April 2024 | 17:30 WIB

Di Berau Beli Pertalite Kini Pakai QR Code

Sabtu, 20 April 2024 | 15:45 WIB
X