“Jangan Sampai Keringat Mereka Kering”

- Jumat, 23 Desember 2022 | 15:03 WIB
Madri Pani
Madri Pani

TANJUNG REDEB – Ketua DPRD Berau, Madri Pani mengingatkan Pemkab Berau mengenai bonus terhadap atlet yang telah meraih medali pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kaltim VII, beberapa waktu lalu.

Disampaikan Madri, pemberian bonus kepada para pejuang olahraga sifatnya wajib. Karena merupakan penghargaan dari Pemkab Berau, atas perjuangan mengharumkan nama Bumi Batiwakkal.

“Mereka kan sudah berjuang saat Porprov. Bupati juga berjanji akan memberikan bonus,” katanya.

Lanjut Madri, dalam sambutan yang dilontarkan bupati Berau, bonus bagi penerima piagam jumlahnya berbeda. Mulai dari Rp 50 juta hingga Rp 15 juta. Hal ini tentu menambah semangat para atlet, meskipun Berau menduduki peringkat kedua. “Perolehan Berau peringkat kedua ini perlu diapresiasi,” bebernya.

Politikus NasDem ini menambahkan, jangan sampai ada kejadian atlet tidak diberikan bonusnya terjadi di Berau. Ia berjanji, akan menjadi orang paling pertama yang bersuara untuk memperjuangkan bonus para atlet ini.

“Jangan sampai keringat mereka kering lama, tapi bonusnya tidak ada,” tegasnya.

Sesuai dengan Peraturan Menteri (Permen) Nomor 1684 tahun 2015 tentang Persyaratan Pemberian Penghargaan Olahraga kepada Olahragawan, Pembina Olahraga, Tenaga Keolahragaan, dan Organisasi Olahraga diatur, bahwa pemerintah akan memberikan bonus berupa uang atau barang bagi olahragawan yang memenuhi persyaratan.

“Mereka ini kurang penuhi persyaratan apa. Aneh saja jika tidak dianggarkan untuk bonus,” ucapnya.

Para atlet disebutnya sudah berusaha semaksimal mungkin. Sehingga pemberian bonus menurutnya hal wajar. Terlebih sudah dilontarkan oleh seorang bupati, saat pembukaan beberapa waktu lalu.

“Yang dipegang itukan omongannya, seharusnya bisa dipenuhi hal tersebut,” pungkasnya. (hmd/arp) 

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X