Jelang Ramadan, Harga Sembako Mulai Naik

- Rabu, 1 Maret 2023 | 09:47 WIB
MULAI NAIK: Beberapa kebutuhan pokok yang berada di Pasar Sanggam Adji Dilayas mulai merangkak naik, seiring mendekati bulan Ramadan.
MULAI NAIK: Beberapa kebutuhan pokok yang berada di Pasar Sanggam Adji Dilayas mulai merangkak naik, seiring mendekati bulan Ramadan.

TELUK BAYUR - Mendekati bulan suci Ramadan 1444 Hijriah yang jatuh pada Maret mendatang, harga kebutuhan pokok di Pasar Sanggam Adji Dilayas (SAD), Rinding mulai menunjukkan kenaikan.

Adapun beberapa kebutuhan pokok yang mulai mengalami kenaikan seperti lombok, ayam dan beras. Selain itu, seperti bawang putih dan merah masih di harga normal atau stabil.

“Untuk lombok saat ini mencapai Rp 80 ribu per kilonya, sedangkan harga normal hanya Rp 50 ribu sampai Rp 60 ribu per kilo,” ujar Tini, salah satu pedagang yang ada di Pasar SAD.

Begitu pula dengan harga ayam potong yang juga mulai mengalami kenaikan. Namun tidak terlalu signifikan.

“Harga ayam sekarang Rp 33 ribu per kilo, sedangkan normalnya mulai dari Rp 25 ribu hingga Rp 28 ribu per kilonya,” terang pedagang lainnya, Ujang.

Sedangkan untuk bawang putih dan bawang merah, ia menyebut harganya sampai saat ini masih stabil. Dengan kisaran harga bawang putih Rp 30 ribu per kilo, sedangkan untuk bawang merah Rp 43 ribu per kilo.

Selain ayam dan lombok, harga beras di Pasar SAD juga mengalami kenaikan. Di mana harga beras per karung isi 25 kilogram naik Rp 20 ribu per karung.

“Sedangkan untuk harga telur turun, yang tadinya Rp 60 ribu per kilo, kini hanya Rp 50 ribu per kilonya,” ujar Nurdin.

Adapun beberapa faktor kenaikan harga tersebut disebabkan banjir di beberapa wilayah hingga keterlambatan pasokan barang dari luar Berau. (adm/arp)

Editor: uki-Berau Post

Tags

Rekomendasi

Terkini

Stadion Batakan Segera Dilengkapi Lapangan Latihan

Selasa, 23 April 2024 | 13:22 WIB

BPKAD Proses Hibah Lahan Perum Bumi Sempaja

Selasa, 23 April 2024 | 10:00 WIB

SIC Bersedia Biayai Waterfront City

Selasa, 23 April 2024 | 08:30 WIB

Lima SPBU di Kutai Barat Wajibkan QR Barcode

Senin, 22 April 2024 | 20:00 WIB

SIC Bersedia Biayai Waterfront City

Senin, 22 April 2024 | 16:00 WIB

Pemilik Rumah dan Ruko di Paser Diimbau Punya Apar

Senin, 22 April 2024 | 12:30 WIB
X