MANAGED BY:
RABU
04 OKTOBER
UTAMA | SANGGAM | PEMERINTAHAN | PARLEMENTARIA | EKONOMI | ALL SPORT | KALTIM | KOMBIS

SANGGAM

Rabu, 12 April 2023 15:40
Segera Lakukan Pelunasan Biaya Haji
HAJI: Jemaah haji tahun 2022 lalu saat hendak berangkat melalui Bandara Kalimarau.

TANJUNG REDEB - Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Berau Aji Mulyadi, imbau calon jemaah haji 2023 Bumi Batiwakkal agar lakukan pelunasan kekurangan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) paling lambat pada 5 Mei 2023.

Hal itu menyusul terbitnya Surat Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 352 Tahun 2023 tentang Biaya Perjalanan Ibadah Haji Reguler Tahun 1444 Hijriyah dan Penggunaan Nilai Manfaat.

Serta keputusan Dirjen Penyelenggara Haji dan Umrah Nomor 157 Tahun 2023 tentang Petunjuk Pelaksanaan Konfirmasi Pelunasan dan Pembayaran Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji Reguler Tahun 1444 Hijriyah.

“Untuk di Berau kita mengikuti embarkasi Balikpapan sebesar Rp 50.792.201,26, dengan Bipih petugas haji daerah serta kelompok bimbingan ibadah haji dan umrah sebesar Rp 91.030.138,26,” ujarnya saat diwawancarai di ruang kerjanya, Selasa (11/4).

Jika ada calon jemaah haji belum melunasi dalam tanggal yang sudah ditentukan, ada beberapa konsekuensi yang akan diterima, di antaranya dianggap mengundurkan diri dan ikut pada kuota selanjutnya.

“Tapi ada di poin lain yang menjelaskan, selama kuota itu belum terpenuhi maka kemungkinan akan dilakukan perpanjangan dalam pelunasannya,” tambahnya.

“Tetapi tetap saya mengimbau kepada jemaah-jemaah yang sudah terdaftar dan dinyatakan dapat berangkat di tahun 2023 ini bisa segera melakukan pelunasan,” tambahnya.

Dalam hal ini pula, Aji menyarankan agar setiap calon jemaah yang merasa belum mengerti terkait pelunasan maupun kendala lain bisa langsung datang atau menghubungi langsung ke Kantor Kemenag Berau. (adm/sam)


BACA JUGA

Selasa, 03 Oktober 2023 19:26

Akmal Malik Resmi Penjabat Gubernur Kaltim

JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur resmi dijabat Akmal…

Selasa, 03 Oktober 2023 01:46

Job Fair Solusi Bantu Masyarakat

TANJUNG REDEB – Selalu berkoordinasi dengan perusahaan menjadi cara Dinas…

Selasa, 03 Oktober 2023 01:46

Baru Tiga Hari Sudah Diringkus, Tiga Terduga Pelaku Tambang Ilegal Diciduk Satreskrim Polres Berau

TANJUNG REDEB – Satreskrim Polres Berau mengamankan tiga terduga pelaku…

Selasa, 03 Oktober 2023 01:45

Ditemukan Mayat Tak Utuh di Sungai Segah

TANJUNG REDEB – Di hari kelima pencarian ES (7), bocah…

Senin, 02 Oktober 2023 19:45

Job Fair Solusi Bantu Masyarakat

TANJUNG REDEB – Selalu berkoordinasi dengan perusahaan menjadi cara Dinas…

Senin, 02 Oktober 2023 19:33

Bangun Ketahanan Pangan, Sediakan Bahan Baku untuk Produk UMKM

GUNUNG TABUR - TNI selalu hadir bersama rakyat, melalui program…

Senin, 02 Oktober 2023 09:13

Empat Hari Bocah Tenggelam Belum Ditemukan, Tim Perluas Area Pencarian

TANJUNG REDEB – Proses pencarian terhadap El (7) pada hari…

Sabtu, 30 September 2023 23:49

Alhamdulillah, Akhirnya Jembatan Sambaliung Dibuka Penuh, Bupati: Terima Kasih ke Gubernur Kaltim

TANJUNG REDEB - Penanganan Jembatan Sambaliung yang dimulai sejak Juni…

Jumat, 29 September 2023 22:35

Minimal Dua Calon, Maksimal Lima Calon

TANJUNG REDEB - Kepala Bidang Pemerintahan Kampung, Dinas Pemberdayaan Masyarakat…

Jumat, 29 September 2023 20:49

Dermaga Apung untuk Pelabuhan Sidayang, Dialokasikan di Anggaran Perubahan

TANJUNG REDEB – Ketua Komisi III, DPRD Berau, Saga menyoroti…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers