MANAGED BY:
RABU
04 OKTOBER
UTAMA | SANGGAM | PEMERINTAHAN | PARLEMENTARIA | EKONOMI | ALL SPORT | KALTIM | KOMBIS

UTAMA

Selasa, 23 Mei 2023 15:21
30 Jam Berjibaku Padamkan Karhutla

Diduga Dipicu Puntung Rokok, 4 Hektare Lahan Terbakar

PEMADAMAN: Aparat TNI/Polri dan BPBD Berau, Posko Tanjung Batu, berjibaku memadamkan si jago merah di lahan kosong di Km 02 Kampung Tanjung Batu, Kecamatan Pulau Derawan.

TANJUNG REDEB – Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) terjadi di Jalan Poros Km 02, Kampung Tanjung Batu, Kecamatan Pulau Derawan, Sabtu (20/5) lalu. Kebakaran baru berhasil dipadamkan setelah 30 jam.

Diutarakan Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Berau, Nofian Hidayat, pemadaman cukup sulit dilakukan karena lahan yang gambut, ditambah alat yang pihaknya miliki saat ini sudah cukup tua.

“Api mulai muncul Sabtu pukul 13.00 Wita, dan Senin (22/5) sekira pukul 02.00 Wita api baru berhasil dipadamkan seluruhnya,” katanya.

Besarnya kobaran api, ditambah angin kencang dan cuaca panas, membuat petugas kewalahan, bahkan kobaran api terus merembet ke daerah lain hingga melahap sekitar 4 hektare lahan dan nyaris menyentuh rumah warga sekitar. Beruntung, api berhasil diblok, sebelum hal itu terjadi.

“Para petugas berusaha memadamkan api. Tapi alat seadanya menjadi kendala utama. Kami harap ada perhatian dari pemerintah Ada 4 hektare lahan yang terbakar. Jika alat memadai, pasti cepat padam,” tegasnya.

Sementara itu Kapolsek Pulau Derawan, AKP Ridwan Lubis, mengatakan, dari hasil olah tempat kejadian perkata tidak ditemukan tanda ada bekas pembakaran, sehingga diduga kebakaran disebabkan oleh puntung rokok yang dibuang oleh masyarakat. “Jadi dugaan sementara karena puntung rokok,” jelasnya.

Dilanjutkannya, proses pemadaman cukup lama dilakukan, karena banyak faktor yang menjadi keluhanan petugas. Mulai dari alat yang seadanya, dan alat damkar yang banyak tidak bisa digunakan, serta kurangnya personel BPBD Berau.

“Jadi bahu membahu memadamkan, dengan alat seadanya. Beruntung api berhasil dipadamkan, saya minta kepada masyarakat, agar tidak membuang puntung rokok sembarangan,” tegasnya. (hmd/sam)


BACA JUGA

Selasa, 03 Oktober 2023 19:33

Puas Liat Progres, Ajak Masyarakat Gaet Peluang Eskpor Kelapa

Kampung Melati Jaya mendadak digeruduk gabungan personel TNI dari matra…

Selasa, 03 Oktober 2023 19:23

BBM Naik, Masyarakat Disarankan Langsung ke SPBU Resmi

TANJUNG REDEB - PT Pertamina (Persero) kembali menaikkan Harga Bahan…

Selasa, 03 Oktober 2023 19:20

Terduga Pelaku Pembunuhan di Berau Dibekuk di Samarinda

TANJUNG REDEB – Satreskrim Polres Berau bekuk terduga pelaku pembunuhan…

Senin, 02 Oktober 2023 19:50

Banyak Disanjung karena Memberi Dampak Nyata saat Menjabat

Sosoknya dirindukan masyarakat, Makmur pun disambut hangat saat berkunjung ke…

Senin, 02 Oktober 2023 19:42

Kadisbupar Bantah Dapat Rp 15 Miliar

TANJUNG REDEB – Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Berau,…

Senin, 02 Oktober 2023 09:12

Nama Calon Sekkab Berau Masih Ditimbang

TANJUNG REDEB – Bupati Berau Sri Juniarsih masih merahasiakan waktu…

Senin, 02 Oktober 2023 09:11

Sangat Dibutuhkan, DPRD Ingatkan Kelanjutan Jembatan Kelay III

KETUA Komisi III, DPRD Berau, Saga, mengatakan dengan dibukanya Jembatan…

Senin, 02 Oktober 2023 09:10

Jembatan Sambaliung Dibuka Penuh, Beban Kendaraan Dibatasi 8 Ton

TANJUNG REDEB - Perbaikan Jembatan Sambaliung di Kabupaten Berau yang…

Jumat, 29 September 2023 22:54

Diharap Makin Meningkatkan Pengembangan Ekowisata Berau

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Berau telah menuntaskan sayembara branding dan…

Jumat, 29 September 2023 22:46

Ditinggal Salat Subuh, Dua Bangunan Jadi Arang

TANJUNG REDEB - Dua rumah di Jalan Mangga III, RT…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers