MANAGED BY:
SENIN
11 DESEMBER
UTAMA | SANGGAM | PEMERINTAHAN | PARLEMENTARIA | EKONOMI | ALL SPORT | KALTIM | KOMBIS

SANGGAM

Senin, 26 Juni 2023 00:34
Wisatawan Membludak, Pengawasan Ditingkatkan
RAMAI PENGUNJUNG: Destinasi wisata Pulau Derawan, ramai diserbu wisatawan untuk menikmati libur sekolah.

TANJUNG REDEB – Libur bersama telah tiba, ratusan pengunjung mulai memadati Pulau Derawan. Hal ini menjadi atensi khusus bagi Kapolsek Pulau Derawan, AKP Ridwan Lubis.

Ia menilai, untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para wisatawan, maka pengawasan akan ditingkatkan. Apalagi, peningkatan wisatawan ini terjadi sejak Jumat (23/6) lalu dan diprediksi akan kembali meningkat pada Iduladha nanti.

“Pasti alami peningkatan, ini informasinya, resor sudah full,” katanya

Ia menambahkan, lonjakan wisatawan bertepatan dengan libur panjang sekolah dan juga Iduladha. Kondisi ini menurutnya memang kerap terjadi setiap tahunnya, menjelang perayaan hari besar. Maka dari itu, ia menempatkan personel di beberapa titik yang dianggap rawan.

“Personel ditempatkan pada lokasi yang kami anggap rawan,” tuturnya.

Lanjutnya, penjagaan tidak hanya terhadap masuk dan keluarnya pengunjung ke Derawan. Namun juga pengunjung yang hendak ke Maratua, melalui Dermaga Sidayang, Tanjung Batu.

Ia mengatakan, hal ini dilakukan guna mengantisipasi kecelakaan laut yang bisa saja terjadi, jika motoris memaksa jumlah penumpang melebihi kapasitas.

“Jangan sampai aji mumpung. Saya tidak ingin, ada over kapasitas, yang malah membahayakan pengunjung,” bebernya.

Perwira balok tiga di pundak ini menegaskan, keamanan dan keselamatan pengunjung menjadi prioritas utama bagi pihaknya. Apalagi citra Pulau Derawan sudah tingkat nasional. Maka dari itu, ia mengimbau kepada seluruh personelnya, bekerja keras, dan juga mengantisipasi tindak kejahatan.

“Itu yang selalu saya tekankan kepada anggota,” tegasnya.

Ia juga mengimbau para wisatawan, agar tidak berbuat onar, dan jangan memaksakan diri, jika kondisi tidak fit. Apalagi memaksa motoris untuk mengangkut penumpang melebihi batas maksimal.

Kepada motoris, ia meminta agar menyediakan jaket pelampung untuk dikenakan kepada para wisatawan yang hendak menyeberang. “Jangan lengah. Mari sama-sama menjaga,” tutupnya. (hmd/arp)


BACA JUGA

Senin, 11 Desember 2023 12:52

Bakal Hemat Anggaran Perawatan

TANJUNG REDEB – Pembangunan gapura selamat datang di KM5, Tanjung…

Senin, 11 Desember 2023 12:51

Antrean BBM Bikin Macet Jalan

  TANJUNG REDEB – Kemacetan di Jalan Jendral Gatot Subroto,…

Senin, 11 Desember 2023 12:50

Labuan Cermin Dipermak

BIDUKBIDUK – Pemerintah melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Berau…

Jumat, 08 Desember 2023 19:24

Tekan Angka Golput

TANJUNG REDEB – Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Berau…

Jumat, 08 Desember 2023 19:22

Rehabilitasi Ruas Jalan Perkotaan di Tanjung Redeb, Rp 19,4 Miliar untuk Dua Paket

TANJUNG REDEB – Sebanyak 22 titik jalan di wilayah perkotaan…

Jumat, 08 Desember 2023 19:17

Bupati Sri Minta Potensi Kampung Dimaksimalkan

BIATAN - Bupati Berau, Sri Juniarsih mengunjungi Kampung Karangan, Biatan.…

Jumat, 08 Desember 2023 19:16

23 WBP di Rutan Tanjung Redeb Diusulkan Dapat Remisi Natal

TANJUNG REDEB – Di akhir tahun 2023 ini, Kepala Rumah…

Jumat, 08 Desember 2023 19:15

Tata Meja Pedagang, Agar Fungsi Pedestrian Berjalan

TANJUNG REDEB - Progres Revitalisasi Tepian Ahmad Yani, Tanjung Redeb…

Kamis, 07 Desember 2023 22:45

Bina Relawan sejak Dini

TANJUNG REDEB - Pembinaan relawan terus dilakukan oleh PMI Berau…

Kamis, 07 Desember 2023 22:03

Wadah Jual Produk UMKM Berau, Lirik Gedung Baru Disbudpar

TANJUNG REDEB – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau masih gencar dalam…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers