MANAGED BY:
SELASA
28 NOVEMBER
UTAMA | SANGGAM | PEMERINTAHAN | PARLEMENTARIA | EKONOMI | ALL SPORT | KALTIM | KOMBIS

PEMERINTAHAN

Kamis, 09 November 2023 20:14
Dorong Pokwantan lewat Penyaluran Bantuan Kultivator
Rakhmadi Pasarakan

TANJUNG REDEB – Dinas Pangan Kabupaten Berau menerima pendanaan Forest Carbon Partnership Facility – Carbon Fund (FCPF-CF) sebesar Rp 450 juta yang akan dialokasikan untuk mewujudkan ketahanan pangan di Bumi Batiwakkal.

Kepala Dinas Pangan Berau, Rakhmadi Pasarakan mengatakan, dengan anggaran tersebut pihaknya mencanangkan dua program pengadaan, yakni 7 unit kultivator dan 2 ribu bibit sukun.

Untuk kultivator disalurkan kepada 7 kelompok wanita tani binaan yang berada di empat kampung dan satu kelurahan, yakni Kampung Sukan, Rantau Panjang, Pilanjau, Tumbit Melayu, dan Kelurahan Gunung Tabur. Tujuannya untuk mempercepat proses produksi sayur maupun tanaman pangan lain, dan sekaligus menekan biaya produksi. Seluruh alat kultivator telah datang dan saat ini sedang mengurus proses hibah melalui SK bupati berau.

“Jadi kelompok wanita tani binaan itu juga memanfaatkan pekarangan. Artinya kalau pekarangan dimanfaatkan dan bisa menghasilkan bagi masyarakat otomatis masyarakat tidak membabat hutan. Harapannya seperti itu,” ucapnya.

Lebih lanjut, untuk pengadaan bibit sukun telah dipersiapkan proposal pengajuan, namun saat ini pihaknya masih terkendali sertifi kasi bibit. Sehingga kecil kemungkinan pengadaan bibit sukun bisa dilakukan akhir tahun ini. “Tapi kami usahakan tersalurkan di tahun 2024,” tegasnya.

Untuk diketahui, pengadaan bibit harus memenuhi standar sertifi kasi bibit unggulan. Pemilihan bibit sukun dilakukan mengingat komoditas sukun bisa menggantikan sumber pangan pokok, dan menjadi penyedia pangan sumber daya lokal. Dengan penyediaan pangan lokal, diharapkan Berau bisa mengurangi ketergantungan pangan dari luar.

"Sukun adalah pangan lokal yang memiliki potensi pengembangan cukup menjanjikan. Sebenarnya anggota di lapangan sudah menyiapkan lahan untuk menanam bibit sukun tersebut,” tuturnya.

Rakhmadi menambahkan alokasi dana FCPF-CF dibagi dalam lima komponen, yakni tata kelola hutan, mengurangi deforestasi dan degradasi, penguatan pembinaan hutan dan lahan, alternatif berkelanjutan untuk masyarakat, manajemen dan pemantauan program.

Sementara itu Dinas Pangan Berau termasuk dalam komponen alternatif berkelanjutan untuk masyarakat, yang fokusnya terdiri dari tiga alternatif, pertama pengembangan mata pencaharian alternatif, kedua kemitraan konservasi dan terakhir ketahanan sosial.

“Memang FCPF ini tidak bersentuhan langsung dengan pangan. Tapi kita coba masuk di dalam perkembangan mata pencaharian alternatif itu, makanya kita juga dilibatkan,” pungkasnya.(sen/sos/arp)


BACA JUGA

Senin, 27 November 2023 19:58

Pastikan Arsip Terjaga dengan Baik

TANJUNG REDEB – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Berau terus…

Jumat, 24 November 2023 19:33

Dispusip Berau Terima Studi Tiru Dispusip PPU

TANJUNG REDEB – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Berau menerima…

Kamis, 23 November 2023 19:57

Perpustakaan Harus Terus Bertransformasi

TANJUNG REDEB – Mewakili Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kabupaten…

Rabu, 22 November 2023 21:07

Dispusip Berau Gelar Seminar Ilmiah IPI

TANJUNG REDEB – Dalam memberikan penguatan kompetensi tenaga pengelola perpustakaan…

Selasa, 21 November 2023 19:46

Baca Buku Sambil Santai

TANJUNG REDEB – Untuk mempermudah masyarakat membaca buku. Dinas Perpustakaan…

Sabtu, 18 November 2023 20:29

GPMB Berau Gelar Sejumlah Perlombaan

TANJUNG REDEB – Gerakan Pemasyarakatan Minat Baca (GPMB) Kabupaten Berau…

Jumat, 17 November 2023 17:40

Terus Sosialisasikan Srikandi ke OPD

TANJUNG REDEB – Pasca di-launching, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip)…

Kamis, 16 November 2023 20:32

Kurang Maksimal Tahun Ini, Dispusip Akan Berikan Konsep Menarik di Stan Berau Expo 2024

TANJUNG REDEB – Pagelaran Berau Expo 2023 sudah selesai beberapa…

Rabu, 15 November 2023 21:23

Lindungi Kekayaan Budaya Berau

TANJUNG REDEB – Dalam upaya memajukan dan melindungi kekayaan budaya…

Selasa, 14 November 2023 20:39

Terus Tingkatkan SDM Pengelola Perpustakaan

TANJUNG REDEB – Pembinaan dan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers