Studi Banding ke Tabalong, Komisi III Berharap Pemkab Bentuk Bank Perkreditan Rakyat

- Selasa, 22 Juni 2021 | 19:42 WIB
Zainal Arifin
Zainal Arifin

PENAJAM-Komisi III DPRD Kabupaten PPU baru saja melakukan studi banding ke Kabupaten Tabalong, Kalsel, Senin (21/6/2021) kemarin.

Anggota komisi III DPRD PPU Zainal Arifin mengatakan, pemilihan Tabalong sebagai lokasi studi banding bukan tanpa sebab.

Pemerintah Kabupaten Tabalong dinilai sukses dalam menggerakan perekonomian petani dan pelaku usama mikro, kecil dan menengah (UMKM) melalui Perusda Bank Perkreditan Rakyat (BPR).

“Dengan penyertaan modal Rp 6 miliar, keberadaan BPR manfaatnya sangat dirasakan oleh masyarakat. Khususnya tentu petani dan pelaku UMKM,” kata politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini, Selasa (22/6/2021).

Nah berkaca dari Tabalong, Zainal mendorong Pemkab PPU juga bisa membentuk Perusda BPR, mencontoh apa yang dibentuk di Tabalong.

“Di sini memang ada BPR, tapi kan itu swasta,” ungkap dia.

Memang, diakui Zainal, kontribusi BPR terhadap pendapatan asli daerah (PAD) tak besar. Hanya saja, dari sisi manfaat, keberadaan BPR di Tabalong langsung dirasakan masyarakat.

“Jadi mereka punya program pinjaman permodalan tanpa bunga, mulai dari Rp 3 juta-Rp 25 juta,” kata dia.

Skema tanpa bunga plus biaya administrasi yang ringan membuat masyarakat kian dimudahkan. Apalagi di tengah pandemi Covid-19.

“Tapi memang program ini hanya untuk penduduk ber-KTP Tabalong,” ujar Zainal.

Keberadaan BPR bentukan pemerintah, disebut Zainal juga akan mengurangi ketergantungan pelaku usaha mikro kecil terhadap rentenir. (adv/hul)

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

Camat Samboja Barat Tepis Isu Dugaan Pungli PTSL

Kamis, 25 April 2024 | 18:44 WIB

Sembilan Ribu Anak di PPU Diberi Seragam Gratis

Kamis, 25 April 2024 | 18:00 WIB

Pemkot Balikpapan Didesak Fasilitasi Pom Mini

Kamis, 25 April 2024 | 10:00 WIB

HIMASJA Soroti Dugaan Pungli PTSL di Samboja

Rabu, 24 April 2024 | 09:37 WIB
X