Tips Jitu Menghemat Pengeluaran di Tanggal Tua

- Jumat, 11 November 2022 | 06:57 WIB
Foto ilustrasi
Foto ilustrasi

Jakarta - Tanggal tua sering menjadi pembahasan yang menakutkan bagi kebanyakan orang, terutama bagi yang sering kehabisan uang sebelum gajian. Masalah pada tanggal tua tidak akan terjadi jika Anda mampu mengelola kondisi keuangan dengan baik.

Dengan mengutamakan kebutuhan hidup permasalahan ini sebenarnya bisa teratasi. Jika Anda termasuk orang yang sering kerepotan menghadapi tanggal tua, beberapa cara berikut ini bisa dicoba agar kondisi keuangan aman hingga menerima gaji bulan berikutnya

Mengutamakan Kebutuhan Rutin Terlebih Dahulu

Kebanyakan orang ketika menerima gaji bulanan sering tidak terkontrol penggunaannya. Untuk mengantisipasi risiko kehabisan uang di tanggal tua, maka sebaiknya Anda memprioritaskan kebutuhan rutin terlebih dahulu.

Beberapa hal penting yang harus diutamakan ketika mengalokasikan gaji bulanan diantaranya kebutuhan pribadi seperti kebutuhan pokok, biaya transportasi, tagihan rutin seperti listrik, air serta kebutuhan rumah lainnya. Setelah itu lakukan menabung rutin setiap bulannya untuk berjaga-jaga jika terjadi sesuatu.

Setelah semua prioritas tersebut terpenuhi, barulah Anda bisa menggunakan sisa uang yang tersedia untuk memenuhi keinginan pribadi dan gaya hidup. Pengelolaan uang yang tepat akan menjauhkan Anda dari kehabisan uang di tanggal tua.

Memanfaatkan Promo Marketplace Sebaik Mungkin

Belanja online saat gajian umumnya menjadi penyebab utama pemborosan. Banyak orang mengkambing-hitamkan belanja online atas deritanya saat tanggal tua. Padahal belanja online pada momen yang tepat bisa mendapatkan diskon besar.

Marketplace biasanya rutin menyiapkan berbagai promo tanggal tua.  Promonya pun bervariasi mulai dari kebutuhan pokok hingga barang-barang tersier lainnya. Belanja online bukanlah hal yang dilarang jika Anda bisa melakukannya secara cermat. Mulai sekarang sisihkan uang sejak gajian supaya dapat memanfaatkan promo tanggal tua tersebut.

Mengandalkan Cashback E-wallet

Berbagai platform e-wallet di tanah air sering mengadakan promo cashback bagi para penggunanya. Anda berkesempatan memperoleh cashback saat menggunakan e-wallet untuk berbelanja, membayar tagihan, naik taksi atau ojek online.

Nilai cashback yang Anda dapatkan bisa digunakan kembali untuk transaksi berikutnya. Anda wajib memprioritaskan transaksi penting dan meminimalkan penggunaan e-wallet untuk hal-hal bersifat konsumtif seperti membeli jajanan lewat e-wallet.

Membiasakan Makan Hemat Sejak Awal Bulan

Kebanyakan orang terbiasa menghabiskan banyak uang untuk menikmati makanan enak pada awal bulan. Kebiasaan tersebut membuat tabungan semakin menipis sampai akhirnya terkuras menjelang tanggal tua.

Untuk menghindari hal tersebut, sebaiknya Anda membiasakan diri menjalani kebiasaan makan hemat sejak awal bulan. Anda bisa memasak sendiri atau membawa bekal dari rumah supaya penghematan semakin maksimal.

Menyisihkan Uang Jajan Setiap Hari

Sebaiknya Anda memulai kebiasaan menyisihkan uang jajan setiap hari. Berusahalah menggunakan pengeluaran setiap hari setengahnya lalu mengalokasikan sisa uang jajan tersebut untuk ditabung.

Carilah alternatif jajanan yang harganya lebih murah dibandingkan jajanan yang biasanya. Dengan begitu Anda tak akan kehabisan uang di tanggal tua sebab masih punya sisa tabungan yang dapat digunakan.

Mengurangi Aktivitas di Luar Rumah

Tanpa disadari beraktivitas di luar rumah ternyata dapat menjadi salah satu penyebab pemborosan uang. Biasanya Anda tergoda untuk jajan atau membeli sesuatu ketika berkegiatan di luar rumah. Untuk itu kurangi aktivitas di luar rumah. Gunakan waktu senggang untuk melakukan berbagai aktivitas bermanfaat di rumah, misalnya berolahraga, membereskan ruangan atau menekuni hobi.

Memanfaatkan Kartu Kredit dan Paylater

Kartu kredit maupun paylater bisa memberikan keuntungan tersendiri jika digunakan secara tepat. Banyak promo potongan harga, cashback, maupun poin yang bisa Anda dapatkan bila belanja dengan kartu kredit dan paylater.

Halaman:

Editor: Wawan-Wawan Lastiawan

Tags

Rekomendasi

Terkini

PLN dan PWI Kalteng Gelar Donor Darah

Kamis, 29 Februari 2024 | 10:23 WIB
X